Angin Kencang dan Air Rob Naik, Pohon Tumbang dan Fasum Rusak

hallobanua.com, BANJARMASIN- Beberapa pohon ambruk hingga menimpa tiang listrik di kawasan Jl. Cempaka Raya, Komplek Agraria, Kelurahan Basirih, Banjarmasin Barat pada Selasa, (29/11/22). 


Dari pantauan, terlihat tumbangnya pohon dan tiang listrik sempat mengganggu lalu lintas di kawasan tersebut. 


Menurut Ketua RT. 24, Budiono, tumbangnya pohon itu terjadi sekitar pukul 02.00 Wita dini hari. 


"Angin kencang malam tadi, untung tidak ada menimpa siapa-siapa," ungka Budi. 


Hal tersebut lantas membuat BPBD Banjarmasin bersama jajaran langsung melakukan evakuasi dengan cara memotong pohon menjadi beberapa bagian. 


Kepala BPBD Kota Banjarmasin, Husni Thamrin mengakui pihaknya msnerima laporan tersebut. 


Ia mengungkapkan ada laporan lima pohon di tambah 3 fasilitas umum rusak dan tumbang. 


“Sekitar jam setengah 03.00 pagi kami langsung ke lokasi untuk dibersihkan,” ungkap Husni. 


Penyebab tumbangnya pohon dan beberapa fasilitas umum, kata dia bukan karena terpaan angin kencang saja. 


Namun, keberadaan pohon dan fasilitas umun itu berdekatan dengan pinggiran drainase. 


“Karena air pasang tinggi beberapa hari ini, lalu tanah di bawah pohon itu tergerus dan memang akarnya muncul dan condong ke jalan. Jadi pas tumbang semua ngikut,” pungkasnya. 


Penulis : rian akhmad/ may

Kota bjm

Baca Juga

Posting Komentar

0 Komentar

Hallobanua

Follow Instagram Kami Juga Ya