Pengusaha Angkutan Truk Akui BBM Bersubsidi Masih Sulit Didapat



hallobanua.com, BANJARMASIN- Sulitnya mendapatkan Bahan Bakar Minyak (BBM) subsidi jenis solar, masih menjadi keluhan para sopir truk. 


Hal itu juga diakui Ketua DPD Asosiasi Pengusaha Truk Indonesia (Aptrindo) Kalimantan Selatan (Kalsel) Alimusa Siregar. 


Alimusa membeberkan, dari jumlah keseluruhan anggota Aptrindo sendiri yakni 1.250, hanya 40 persen diantaranya yang bisa mendapatkan BBM subsidi solar setiap hari dari Pertamina. 


Lantas menurutnya, hal ini menjadi tantangan besar bagi Aptrindo Kalsel. 


Ketua Aptrindo Kalsel, Alimusa Siregar


"Jadi 60 persen yang masih kita perjuangkan untuk bisa kita mengayomi armada-armada di bawah Aptrindo," ucap Alimusa, Sabtu (26/11/22) kemarin. 


Adapun upaya saat ini yang dilakukan agar mendapat kuota BBM subsidi bertambah, kata dia dengan melakukan pendekatan kepada pihak Pertamina dan Badan Pengaturan Hilir Minyak dan Gas Bumi (BPH Migas). 


Ia pun mengakui, sedikitnya yang mendapatkan BBM subsidi itu, tentunya akan berdampak pada kurangnya armada truk untuk pengangkutan logistik dari pelabuhan. 


Oleh sebab itu, pihaknya meminta pemerintah daerah bisa mencarikan solusi agar persoalan BBM subsidi ini bisa teratasi dengan bijak. 


"Kami tidak berpikir untuk ke arah sana. Selagi bisa meminta secara persuasif dan cara baik buat apa kita demo," tuntasnya. 


Penulis : rian akhmad/ may

Kota bjm

Baca Juga

Posting Komentar

0 Komentar

Hallobanua

Follow Instagram Kami Juga Ya