Sekolah Ibu Calon Ibu dan Sekolah Ayah Calon Ayah, Cara DPPKBPM Bangun Orang Tua Hebat Di Banjarmasin

hallobanua.com, BANJARMASIN - Kegiatan Sekolah Ibu Calon Ibu dan Sekolah Ayah Calon Ayah, kembali dilaksanakan Dinas Pengendalian Penduduk, Keluarga Berencana dan Pemberdayaan Masyarakat (DPPKBPM) Banjarmasin.  

Kali ini, program diinisiasi TP PKK Kota Banjarmasin itu dilaksanakan di Kantor Kelurahan Sungai Bilu, Kecamatan Banjarmasin Timur pada Kamis (27/04/23) pagi.

Kepala DPPKBPM Kota Banjarmasin Helfiannor mengatakan, kegiatan ini salah satu kelanjutan program tahun 2022 kemarin.

"Tahun tadi sudah dilaksanakan 3 kali pertemua. Kegiatan ini tentu upaya membangun orang tua hebat di Banjarmasin," ungkapnya saat diwawancara hallobanua.com, Kamis (26/04/23).

Helfi bilang, kegiatan itu turut dihadiri puluhan pemuda pemudi yang terdiri dari pelajar maupun mahasiswa.

"Pesertanya sebanyak 52 orang di Sungai Bilu. Kenapa jadi disini, karena menjadi lokus bagian dari pilot project Kota Kita Ramah Keluarga oleh Asosiasi Pemerintah Kota se Indonesia," ujarnya.

Tentunya kegiatan ini lanjut Helfi sangat penting untuk menumbuhkan sebagai kota kita ramah keluarga,"

Kedepannya, Helfi pun berharap, kegiatan serupa akan ksmbali digelar yakni pada tahap kedua, dari beberapa kelurahan di Kota Seribu Sungai.

"Semoga nanti ada tambahan anggaran agar nanti kita akan panggil lagi peserta dari seluruh kelurahan. Kemudian cakupan pesertanya akan kita tambahkan lagi di Kecamatan di Banjarmasi," harapnya.

Diketahui, seminar ini merupakan kegiatan berbagi pengetahuan terkait hubungan rumah tangga dan orang tua yang hebat di dalam rumah tangga.

"Intinya membangun komunikasi yang efektif antara pasangan maupun calon pasangan di dalam rumah tangga, dan salibg memperkuat kelemahan yang ada masing-masing didalam perannya," pungkasnya.

Penulis : rian akhmad/rian
Baca Juga

Posting Komentar

0 Komentar

Hallobanua

Follow Instagram Kami Juga Ya