hallobanua.com, BANJARMASIN - Korban musibah kebakaran di kawasan Pasar Sejumput, Jalan Teluk Tiram, Gang Sa'adah, Kelurahan Telawang RT 05 RW 01, Banjarmasin Barat, mendapat perhatian dari salah seorang dari anggota DPRD Kota Banjarmasin.
Adalah, Saut Nathan Samosir didampingi sang isteri, menyerahkan bantuan berupa uang tunai kepada warga yang terdampak musibah kebakaran, Senin siang (11/9/2023).
Ketua Komisi IV DPRD Kota Banjarmasin ini, berharap warga lebih waspada terjadap bahaya kebakaran, apalagi katanya disaat musim kemarau ini.
Selain faktor alam dan kelalaian, kebakaran yang diakibatkan akibat hubungan pendek listrik, Samosir juga meminta warga agar melakukan pemeriksaan dan pergantian terhadap kabel-kabel jaringan PLN yang sudah tidak layak pakai.
Penyebab korsleting listrik, kata Samosir pihaknya sudah pernah menyampaikannke PLN agar membantu masyarakat dalam hal pemeriksaan hingga pergantian kabel kabel listrik di rumah warga yang sudah tidak layak pakai.
"Sebenarnya kita di dewan sudah pernah membahasnya agar pln mengganti instalasi listrik yang sudah tidak layak," katanya, Senin (11/9/2023).
Ia pun sangat berharap agar pihak PLN memperhatikan dan ikut meringankan beban masyarakat, sehingga jaringan instalasi listrik di rumah warga bisa lebih baik dan aman dari bahaya kebakaran.
"Ke depan akan kita sampaikan lagi kepada PLN bagaimana upaya dari pihak mereka, karena salah satu penyebab kebakaran adalah terjadi akibat hubungan pendek listrik," pungkasnya.
Sementara, Ketua RT 05 Gang H Saadah, Ahmad Fauzan, menyampaikan ucapan terimakasih atas bantuan yang sudah diberikan kepada warganya yang terdampak.
"Saya mewakili nwarga terimakasih atad bantuannya dari pak Samosir," kata Ahmad Fauzan.
Seperti diberitakan sebelumnys, kebakaran di Pasar Sejumput, Jalan Teluk Tiram, Gang Sa'adah, Kelurahan Telawang RT 05 RW 01, Banjarmasin Barat itu terjadi pada Selasa siang (29/8/2023) lalu.
Sedangkan bangunan yang terbakar terdiri dari 2 rumah, 2 kios dan 1 gudang. Sedikitnya 4 KK menjadi korban dalam kebakaran tersebut.
Tim liputan
Kota bjm