Ibnu Pinta Dinas Terkait Cepat Tangani Persoalan Banjir di Banjarmasin

hallobanua.com, BANJARMASIN - Musim hujan mulai mengguyur Kota Banjarmasin. Sejumlah kawasan pun berpotensi tergenang air.

Dari pantauan hallobanua.com di lapangan, Selasa (28/11/2023) kemarin kawasan di Jl Lambung Mangkurat menjadi langganan banjir, pasca diterpa hujan deras.

Oleh karena itu Wali Kota Banjarmasin meminta dinas terkait untuk lakukan penanganan cepat dan antisipasi sebelum banjir merembet lebih luas.

“Kita sudah minta Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) dan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) untuk mengantisipasi daerah-daerah terjadinya genangan," ujar Ibnu Sina di Balai Kota, pada Selasa (28/11/2023) sore kemarin.

Pucuk pimpinan Kota Baiman itu meminta kepada 2 Dinas tersebut melakukan pompanisasi terhadap daerah-daerah yang tergenang untuk mempercepat surutnya air.

“Hal itu agar mengendalikan tinggi air pada jalan," kata Ibnu.

Lalu, daerah mana saja yang sering tergenang? Ibnu bilang ada beberapa kawasan seperti di Jalan Lambung Mangkurat, Jalan Hasan Basry dan Jalan Pramuka.

Dirinya tak memungkiri jika 3 daerah itu selalu menjadi masalah setiap tibanya musim hujan, karena salurannya terlalu sempit.

“Harus dibenahi secara menyeluruh dan dibikin lebar. Sudah kita rencanakan di tahun 2024," tuntas Wali Kota Banjarmasin 2 periode itu.

Penulis : rian akhmad
Kota bjm
Baca Juga

Posting Komentar

0 Komentar

Hallobanua

Follow Instagram Kami Juga Ya