Menpora RI Apresiasi Opening Ceremony POMNas 2023 di Kalsel

hallobanua.com, BANJARBARU – Opening ceremony POMNas ke XVIII tahun 2023 di Provinsi Kalimantan Selatan, secara resmi dibuka oleh Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) RI, Ario Bima Nandito Ariotedjo, di Komplek Perkantoran Gubernur Kalsel, Banjarbaru, Rabu (15/11/2023) malam.

Pembukaan ajang olahraga nasional bagi mahasiswa seluruh Indonesia ini, ditandai dengan penembakan busur anak panah oleh Menpora RI bersama Gubernur Kalsel, H Sahbirin Noor.

Kemeriahan opening ceremony Pomnas ke XVIII tahun 2023 ini juga disemarakan dengan gemerlap kembang api dan penampilan bintang tamu Putri Ariani.
Menpora RI memberikan apresiasi atas terselenggaranya POMNas XVII di Bumi Lambung Mangkurat tahun ini.

Ia juga sangat mengapresiasi dukungan dari Pemprov Kalsel dan seluruh masyarakat, khususnya kepada Gubernur Kalsel H Sahbirin Noor yang cukup menyajikan tontonan menarik dan spektakular di acara opening ceremony POMNas di Kalsel tahun 2023 ini.

 “Saya sangat mengapresiasi terselenggarannya POMNas XVIII ini di Kalsel. Semua ini berkat dukungan penuh Gubernur Kalsel dan seluruh masyarakat. Khususnya kepada pak Gubernur Kalsel yang memiliki taste dan seni yang tinggi, dibuat oudoor dan tidak kaku. Dan momentum POMNas tahun ini bertepatan bahwa kita tahun depan akan menjadi tuan rumah ASEAN University Games di Surabaya, “kata Menpora Ario Bima Nandito Ariotedjo, Rabu malam (15/11/2023).

Selain itu, Menpora RI juga memberikan apresiasi kepada Rektor Universitas Lambung Mangkurat (ULM) Kalsel, semua pihak telah bekerja kera untuk menyukseskan pegelaran POMNas ke XVIII tahun ini.

Dikatakan Menpora, POMNas tahun ini ada penambahan dua cabor, yakni gulat dan pencak silat.Hingga menjadikan langkah awal hal pengembangan dan pembinaan olahraga serta menyiapkan timnas bagi Indonesia dalam ASEAN University Games.

Menpora Dito juga mengaku bangga atas keikutsrtaan para mahasiswa dalam POMNas kali ini. Menurutnya, ini merupakan bakat dan talenta bagi anak muda yang diharapkan terus menjunjung jiwa sportivitas tinggi dalam bertanding.

“Saya harap ini nanti bisa menyebar semangat patriotisme dan sportivitas ke seluruh anak muda lainnya dalam menghadapi agenda 2024 mendatang,” kata Menpora.

Menpora juga berharap prestasi di POMNas ini bisa berdampak terhadap olahraga di Indonesia.

Sementara itu, Gubernur Kalsel H Sahbirin Noor merasa bangga dipercaya sebagai tuan rumah POMNas.

“Sebuah kebanggaan yang luar biasa Kalsel diberi kesempatan menjadi tuan rumahpenyelenggara even antar mahasiswa tingkat nasional kali ini,” kata Sahbirin Noor.

Gubernur Sahbirin Noor berharap melalui Pekan Olahraga Mahasiswa Nasional ini membuahkan hasil dan berdampak terhadap program-program olahraga lainnya.

“Event olahraga itu sangat banyak sekali, dan tentunya kita berharap menjadi insan dan rakyat yang senang berolahraga, ini yang yang kita harapkan sehingga membuat  kita menjadi tambah sehat,” harap Sahbirin Noor.

Sementara itu, Rektor ULM Ahmad Alim Bachri, menyampaikan POMNas ke XVIII tahun 2023 yang diselenggarakan mulai 12 hingga 22 Nopember 2023 ini diikuti sebanyak 2.717 atlit yang diikuti 34 propinsi di seluruh Indonesia.

 “Terdapat 16 cabor yang dipertandingkan. Saat POMNAS XVII di Padang hanya 14 cabor. Lalu, yang lebih membanggakan lagi, ada 2717 atlet mahasiswa ikut ambil bagian dalam kegiatan ini. Dan, diikuti sebanyak 1.079 manajer dan pelatih serta official serta 1263 pengikut. Kemudian dikawal 1500 panitia dimana sebanyak 360 LO bertugas mendampingi para atlit selama proses pertandingan dilaksanakan,” pungkasnya.

Penulis : maisuri
kalsel
Baca Juga

Posting Komentar

0 Komentar

Hallobanua

Follow Instagram Kami Juga Ya