Pembebasan Lahan Untuk Pembangunan Lapangan Sepak Bola di Banjarmasin Barat Telah Selesai

hallobanua.com, BANJARMASIN - Rencana Pemko Banjarmasin melalui Dinas Kebudayaan, Olahraga, dan Pariwisata (Disbudporapar) Kota Banjarmasin membangun lapangan sepak bola di wilayah Kecamatan Banjarmasin Barat, saat ini sudah masuk proses pembebasan lahan.

"Sudah masuk proses pembebasan lahan, dan Insyallah sudah selesai pembebasan lahanya," kata Wali Kota Ibnu Sina.

Pembangunan lapangan sepak bola itu sendiri ujar Ibnu Sina masuk menjadi prioritas pembangunan di era kepemimpinan Ibnu Sina-Arifin Noor saat ini.

Diketahui, lapangan sepak bola sebelumnya sudah ada di wilayah lain yakni di Kecamatan Banjarmasin Timur, Kecamatan Banjarmasin Utara dan Kecamatan Banjarmasin Selatan. 

"Di Banjarmasin Timur itu, tinggal peningkatan saja lagi karena lahannya sangat memadai dan lapangannya cukup luas. Tinggal pemadatan dan perbaikan lapangan," ujarnya.

Kemudian di Kecamatan Banjarmasin Tengah ujarnya tak dilakukan pembangunan lapangan sepak bola. Karena dianggap sudah adanya Stadion 17 Mei dan Lapangan SKB Mulawarman. 

Penulis : rian akhmad
Kota bjm
Baca Juga

Posting Komentar

0 Komentar

Hallobanua

Follow Instagram Kami Juga Ya