DPRD Tala, Gelar Paripurna Pemandangan Umum Fraksi Terhadap 3 Raperda

hallobanua.com, PELAIHARI - Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Tanah Laut (Tala) menggelar Rapat Paripurna dengan agenda penyampaian pandangan umum Fraksi - Fraksi Dewan terhadap Penyampaian 3 Rancangan Peraturan Daerah (Raperda), Senin (10/6/2024).

Rapat dipimpin wakil ketua H Atmari, didampingi Ketua DPRD Tala Muslimin, Wakil ketua DPRD H Rahimullah. Anggota DPRD Tala, Pj Sekda Tala M Faried Widyatmoko beserta jajaran SKPD terkait lainnya.

"Rapat dibuka dan terbuka untuk umum" kata Atmari.

Menurut Atmari, sesuai dengan daftar hadir rapat paripurna anggota DPRD yang hadir berjumlah 24 orang dari 35 anggota DPRD di Tanah Laut. Maka rapat paripurna dapat dilaksanakan.

Ia menambahkan, rapat paripurna ini disampaikan oleh juru bicara penyampaian pandangan umum Fraksi DPRD di Tanah Laut. 

Dari usulan 3 Raperda, pertama, Rapeda tentang rencana pembangunan jangka panjang daerah (RPJPD) Kabupaten Tanah Laut tahun 2025-2045.

Selanjutnya kedua, Raperda tentang penambahan penyertaan modal Pemerintah Kabupaten Tanah Laut kepada PT Bank Pembangunan Daerah Kalimantan Selatan (Perseroda)

Ketiga, Raperda tentang penambahan penyertaan modal pemerintah Kabupaten Tanah Laut kepada PT Air minum berkah Banua (Perseroda).

Di Kesempatan itu Juru bicara dari DPRD menyampaikan pandangan umum Fraksi DPRD Tala, yang dapat disetujui untuk dibahas ke tingkat selanjutnya sesuai perundang-undangan yang berlaku.

Namun setiap pandangan umum Fraksi DPRD,  memberikan masukan dan catatan serta harapan yang penting perlu diperhatikan oleh pemerintah daerah terkait usulan 3 Raperda tersebut.

Utamanya, tentang penambahan penyertaan modal Pemerintah Kabupaten Tanah Laut kepada PT Bank Pembangunan Daerah Kalimantan Selatan (Perseroda).

Harapan semua Fraksi DPRD kedepan lebih baik maju dan berkembang, tentang penambahan penyertaan modal pemerintah Kabupaten Tanah Laut kepada PT Air Minum Berkah Banua (Perseroda).

Selanjutnya Atmari pimpinan menutup rapat paripurna, dengan harapan apa yang disampaikan Fraksi DPRD dapat ditindaklanjuti sebagaimana mestinya.

“Atas nama pimpinan DPRD, mengucapkan terima yang sudah berkenan hadir di rapat paripurna ini, khususnya kepada Pj Sekda Tala,” pungkasnya.

Tim Liputan/AS 
Baca Juga

Posting Komentar

0 Komentar

Hallobanua

Follow Instagram Kami Juga Ya