hallobanua.com, BANJARMASIN - Partai Gerindra Kota Banjarmasin sepakat mengusung kadernya sendiri yaitu HM Yamin untuk maju di Pilkada Kota Banjarmasin 2024.
Satu suara itu disepakati melalui kegiatan dialog interaktif evaluasi pelaksanaan Pemilu 2014 yang diikuti Anggota DPRD Kota Banjarmasin, Pengurus DPC Gerindra Kota Banjarmasin dan pimpinan PAC di 5 Kecamatan, di Kantor DPC Gerindra Kota Banjarmasin. Sabtu (29/6/2024) kemarin.
Ketua Bapilu DPC Gerindra Kota Banjarmasin Didi Darmadi mengajak kepada seluruh pengurus agar dapat menyatukan suara.
"Mari satukan suara dan terjun lebih masif lagi di masyarakat guna mensosialisasikan bakal calon Walikota Banjarmasin dari Partai Gerindra yaitu H.M. Yamin HR," pintanya.
H.M. Yamin HR sendiri merupakan Ketua DPC Gerindra Kota Banjarmasin, dan 3 periode mendapat mandat dari Warga Kecamatan Banjarmasin Barat duduk di DPRD Kota Banjarmasin, sekarang sebagai Wakil Ketua DPRD Kota Banjarmasin di periode ini 2019-2024.
H. M. Yamin HR mengaku jika dirinya akan maju sebagai bakal calon Wali Kota Banjarmasin pada Pilkada 2024 ini.
"Insyallah ulun siap maju dan ulun menunggu rekomendasi dari pusat turun dalam waktu dekat untuk memantapkan maju sebagai calon Walikota Banjarmasin dari Partai Gerindra," ujarnya.
Ia juga turut meminta dukungan dari seluruh pengurus dan anggota DPRD Kota Banjarmasin dari Fraksi Gerindra dalam pencalonannya di ajang Pilkada 2024 nanti.
"Ulun minta tolong kepada pengurus dan anggota DPRD Kota Banjarmasin Fraksi Gerindra untuk bisa membantu ulun berjuang dari hal yg paling kecil di sosmed maupun terjun langsung ke masyarakat," tuturnya.
"Dan jika ada masukan dari masyarakat yang mau disampaikan bisa langsung di sampaiakan ke ulun atau orang terdekat ulun untuk segera ditindak lanjuti," pungkasnya.
Tim liputan
Kota bjm
0 Komentar