hallobanua.com, BANJARMASIN - Dir Samapta Polda Kalsel, Kombes Pol Timbul Siregar menegaskan pihaknya berkomitmen menjaga keamanan pendaftaran bakal pasangan calon (Bapaslon) Gubernur dan Wakil Gubernur Kalsel.
"Keamanan di hari terakhir pendaftaran bapaslon Gubernur dan Wakil Gubernur Kalsel ini berjalan dengan lancar hingga saat ini," terangnya.
Ia mengungkapkan pengamanan sudah mereka lakukan sejak hari pertama pendaftaran yaitu Selasa (27/8/2024) hingga hari ini Kamis (29/8/2024) pukul 23.59 wita.
"Apa bila nanti masih ada informasi yang mendaftar maka akan kita lakukan pengamanan," ucap Dir Samapta Polda Kalsel.
Kombes Pol Timbul Siregar juga mengungkapkan dalam pengamanan ini pihaknya menurunkan sebanyak 200 Personel gabungan Satgas Operasi Mantap Praja Intan Polda Kalsel serta dibantu Polres dan Polsek.
"Kita sasaran pengamanan orang, pengamanan dokumen, Pengamanan komisioner KPU, Bapaslon dan Ketua Ketua Partai Pendukung," ungkapnya.
Dalam kesempatan tersebut, ia mengimbau agar semua pihak dalam proses Pilkada Kalsel 2024 ini dapat bersama sama menjaga ketertiban.
"Mari tetap menjaga keamanan dan ketertiban untuk kelancaran Pilkada Kalsel 2024," pungkasnya.
Penulis krisna
Kalsel
0 Komentar