Nostalgia Masa Kecil, Pemko Banjarmasin Gelar Turnamen "Bategangan Kalayangan"

hallobanua.com, BANJARMASIN - Disbudporapar Kota Banjarmasin bakal kembali menggelar turnamen Bategangan Layangan (Layangan Aduan), yang dilaksanakan pada 24 Oktober 2024 mendatang di kawasan Jeruk Purut, Kelurahan Sungai Andai, Kecamatan Banjarmasin Utara.

Bertajuk Piala Walikota Cup Banjarmasin 2024, rencananya turnamen bakal diikuti 64 peserta di kategori anak dan dewasa.

Plt Kadisbudporapar Banjarmasin, Ikhsan Budiman membeberkan, layang-layang ini merupakan sebuah budaya permainan, khususnya bagi warga Kota Banjarmasin.

Lantas, dengan adanya perlombaan ini, tentu dapat memperkenalkan kepada masyarakat Kota Seribu Sungai terkait keunikan Kalayangan ini.

"Ini kan salah satu permainan yang biasanya anak-anak tahun 80-90 an saja yang tahu. Jadi adanya lomba betegangan kelayangan ini, untuk memunculakan lagi permainan jaman dulu yang mungkin banyak orang tak mengetahui," ujar Ikhsan ditemui di salah satu hotel di Banjarmasin, Selasa (15/10/2024).


Disisi lain, hadirnya turnamen betegangan kelayangan ini ujar pria yang juga menjabat Sekda Banjarmasin itu, untuk mengingat kembali atau bernostalgia dengan permainan layang-layang tersebut.

"Jadi mengingat lagi asiknya permainan masa kecil tahun 80-90 an lah," tuturnya.

Diketahui, turnamen bategangan kelayangan tersebut terdiri dari 2 kategori, yakni dewasa dan anak-anak.

"Jadi kita rebutkan hadiah sampai puluhan juta rupiah," bebernya.

Sungai Andai dipilih menjadi lokasi lomba dikarenakan luasnya lahan atau lapangan yang ada disana.

"Apalagi tahun tadi juga sudah dilaksanalan disana," pungkasnya.

Penulis : rian akhmad
Kota bjm
Baca Juga

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama
Hallobanua

Follow Instagram Kami Juga Ya