hallobanua.com, Banjarmasin - Polresta Banjarmasin bersama Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) menggelar apel kesiapan pasukan pengamanan malam tahun baru di halaman Mapolresta Banjarmasin pada Selasa (31/12/2024) sore.
Apel tersebut dipimpin langsung oleh Kapolresta Banjarmasin, Kombes Pol Cuncun Kurniadi, dan turut dihadiri oleh Wali Kota Banjarmasin Ibnu Sina, Dandim 1007 Kolonel Inf Sigit Purwoko, serta perwakilan dari Dinas Perhubungan, Satpol PP, BPBD Kota Banjarmasin, dan sejumlah organisasi masyarakat.
Dalam apel tersebut, Kapolresta Banjarmasin menyampaikan bahwa sebanyak 720 personel gabungan akan dikerahkan untuk memastikan malam pergantian tahun 2025 berlangsung aman dan nyaman bagi masyarakat.
Personel yang diturunkan berasal dari Polresta Banjarmasin, Polda Kalimantan Selatan, TNI, Satpol PP, Dinas Perhubungan, Pramuka, dan beberapa organisasi masyarakat.
"Sebanyak 720 personel gabungan akan kami tempatkan di lima posko pengamanan yang sebelumnya telah disiapkan untuk pengamanan malam Natal," ujar Kombes Pol Cuncun Kurniadi.
Posko-posko tersebut berada di Pelabuhan Trisakti, Jembatan Merdeka, Bundaran Kayu Tangi, Pal 6, dan posko pelayanan di depan Duta Mall.
Selain di posko, personel juga akan disebar ke sejumlah titik keramaian di Kota Banjarmasin, seperti kawasan Siring Menara Pandang dan Siring Patung Bekantan, yang diprediksi menjadi pusat aktivitas masyarakat selama perayaan malam tahun baru.
Kapolresta Banjarmasin juga mengimbau masyarakat untuk merayakan malam pergantian tahun dengan bijak dan tidak berlebihan.
"Kita harus bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban di Kota Banjarmasin. Jadikan malam tahun baru ini sebagai momen kebersamaan tanpa tindakan yang mengganggu ketertiban," tegasnya.
Ia juga meminta masyarakat untuk menghindari tindakan yang berpotensi mengganggu keamanan, seperti menyalakan kembang api atau petasan.
"Kami mengimbau agar masyarakat tidak menyalakan kembang api atau petasan. Khusus untuk anak-anak muda, hindari konsumsi minuman beralkohol atau benda terlarang lainnya," pungkasnya.
Penulis krisna
Kota bjm