hallobanua.com, BANJARMASIN - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Banjarmasin akan melaksanakan Rapat Pleno Penetapan Pasangan Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Banjarmasin 2024-2029 pada Kamis (09/01/2025) besok.
Menurut Ketua KPU Banjarmasin, Rusnaillah, hal itu dilakukan sesuai jadwal dan surat dan aturan dari KPU RI.
Pihaknya telah menerima surat dari KPU RI sejak tanggal 6 Januari 2025 kemarin.
"Paling lama 3 hari setelah keluarnya pengumuman dari Mahkamah Konstitusi (MK), tentang perkara yang teregistrasi di MK," ungkapnya di ruang kerja, Rabu (08/01/2025).
Penetapan ini ujarnya dilakukan serentak di seluruh kabupaten/kota di Kalsel, serta KPU Kalsel.
"Untuk KPU Banjarmasin kita laksanakan di Gedung Chandra, pukul 09.00 Wita pagi," ujarnya.
Undangan yang akan hadir di rapat pleno besok kata Rusnaillah yaitu seluruh elemen masyarakat, SKPD, jajaran Forkopimda Banjarmasin dan seluruh unsur terkait terlibat dalam tahapan Pemilu.
"Jadi kita undang Forkopimda tentunya, pimpinan DPRD, seluruh Parpol, ketiga paslon, tim pemenangan serta seluruh pimpinan Perguruan Tinggi, Organisasi masyarakat dan semua Pimpinan Media," jelasnya.
Disisi lain, Rusnaillah pun juga mengimbau seluruh tamu khsusunya tim paslon 01, 02 dan 03 agar menjaga suasana tetap kondusif.
"Jadi tidak ada euforia dalam gedung besok. Kita berharap semuanya dalam suasana kondusif dan menjaga tetap terjalin suasa kekeluargaan di masyarakat di Banjarmasin," pungkasnya.
Penulis : rian akhmad
Kota bjm