MTS Byna Taqwa Terbakar, Kemenag Banjarmasin Imbau Madrasah se Banjarmasin Galang Dana

hallobanua.com, BANJARMASIN - Musibah kebakaran yang menghanguskan bangunan Madrasah Tsanawiyah (MTS) Byna Takwa, yang berada di Jl. Bina Harapan, RT 5, Kelurahan Mantuil, Banjarmasin Selatan pada Minggu (26/1/2025) malam tadi, ikut jadi perhatian dari jajaran Kantor Kementrian Agama (Kemenag) Kota Banjarmasin.

Menurut Kasi Pendidikan Madrasah di Kemenag Banjarmasin, Siti Mas'amah, aktivitas belajar para siswa MTS Byna Taqwa, bakal dialihkan ke SD Austral Byna yang berada disebelahnya.

Siti Mas'amah menjelaskan, Kemenag Banjarmasin sudah berkoordinasi dengan SD Austral Byna untuk peminjaman ruang kelas.

"Mereka sudah bersedia memberikan pinjaman tempat untuk proses belajar mengajar," katanya Selasa (28/01/2025).

Akan tetapi, karena ruang kelas yang terbatas, siswa MTS Byna Taqwa akan menggunakan ruang kelas, usai jam belajar siswa SD Austral Byna berakhir.

Dengan kata lain, siswa MTS Byna Taqwa akan memulai pelajaran dari siang sampai sore, sebab di pagi hari ruang kelas dipakai oleh siswa SD Austral Byna.

"Rencana masuk pada siang hari untuk siswa MTS Byna Taqwa, dan pagi digunakan oleh SD yang bersangkutan," jelasnya.

Kemudian, pihaknya ujar Siti telah mengeluarkan imbauan kepada seluruh warga Madrasah se Kota Banjarmasin untuk menggalang donasi bagi para korban terdampak kebakaran.

"Kami juga masih berkoordinasi dengan Kanwil Kemenag Kalsel, agar segera bisa menangani persoalan ini," pungkasnya.

Penulis : rian akhmad
Kota bjm
Baca Juga

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama
Hallobanua

Follow Instagram Kami Juga Ya