Tahun Baru dan Cuaca Ekstrem, Harga Cabai di Banjarmasin Naik

hallobanua.com, BANJARMASIN - Sejumlah Bahan Pokok (Bapok) di Pasar Lama, Kecamatan Banjarmasin Tengah,  mengalami kenaikan.

Hal itu dikarenakan permintaan yang tinggi saat momen Tahun Baru dan Momen 5 Rajab, serta cuaca ekstrem yang terjadi beberapa waktu lalu.

Dari pantauan media ini, cabai merupakan komoditi yang harganya masih relatif tinggi. 

Menurut Mulia, salah satu pedagang sayur mayur disana, cabai merah dan hijau masih berada di harga sekitar Rp60 ribu perkilogram.

"Harga itu naik sekitar Rp20 ribu dibandingkan beberapa waktu lalu, tepatnya sebelum momen Natal dan Tahun Baru (Nataru)," ujarnya, Kamis (09/01/2025).

Tak hanya itu, cabai tiung dan cabai lokal, berada di harga Rp100 ribu perkilogramnya.

"Sebelumnya itu masih di harga Rp80 ribu," katanya.

Tak hanya komoditi cabai, sayuran seperti wortel pun mengalami sedikit kenaikan. Sebelumnya harga Rp16 ribu perkilogram, saat ini menjadi Rp18 ribu perkilogram.

"Tapi untuk harga sayur seperti timun, itu mengalami penurunan menjadi Rp8 ribu dari harga Rp10 ribu perkilogramnya," jelasnya.

Sedangkan untuk harga bawang merah ujarnya, saat ini masih stabil. Yakni diharga Rp35 ribu perkilogram.

"Sama juga bawang putih masih stabil di harga Rp39 ribu perkilogram," pungkasnya.

Disisi lain, untuk harga sembako seperti telur ayam dan minyak goreng masih stabil.

Telur ayam mulai dari harga Rp17 ribu hingga Rp24 ribu perkilogram tergantung ukuran dan kualitas.

Begitu juga dengan telur bebek yang berkisar dari harga Rp30 sampai Rp35 ribu rupiah perkilogram 

Untuk harga minyak goreng Minyakita berada di harga Rp17 ribu rupiah perliter untuk kemasan plastik isi ulang. Dan Rp 18 ribu perliter untuk kemasan isi ulang.

Penulis : rian akhmad
Kota bjm
Baca Juga

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama
Hallobanua

Follow Instagram Kami Juga Ya