Dukung Kelancaran Haul Guru Zuhdi ke-5, Polresta Banjarmasin Sediakan Halaman Mapolresta sebagai Kantong Parkir Jemaah

hallobanua.com, BANJARMASIN - Polresta Banjarmasin menyediakan halaman Mapolresta sebagai salah satu kantong parkir bagi jemaah yang menghadiri Haul ke-5 Kiai Ahmad Zuhdiannor atau yang lebih dikenal dengan Guru Zuhdi. 

Haul Guru Zuhdi selalu dihadiri oleh ribuan jemaah dari berbagai daerah. Untuk itu, kelancaran dan kenyamanan para jemaah menjadi perhatian utama pihak kepolisian.

Kapolresta Banjarmasin, Kombes Pol. Cuncun Kurniadi melalui Kasi Humas Ipda Sunarmo menjelaskan bahwa pihaknya telah mempersiapkan akses kantong parkir di halaman Mapolresta Banjarmasin. 

Persiapan ini dilakukan sebagai bentuk pelayanan kepada masyarakat yang mengikuti haul tersebut. 

"Kami turut menyiapkan akses kantong parkir untuk jemaah haul Guru Zuhdi," ujar Ipda Sunarmo. Selasa (25/2/2025).

Ipda Sunarmo juga menegaskan bahwa langkah ini diambil untuk memberikan kenyamanan dan kemudahan bagi para jemaah yang datang menggunakan kendaraan pribadi. 

Menurutnya, banyaknya jemaah yang hadir berpotensi menyebabkan kepadatan lalu lintas di sekitar lokasi haul. Dengan tersedianya kantong parkir di halaman Mapolresta Banjarmasin, diharapkan hal tersebut dapat diminimalisir.

Selain menyediakan kantong parkir, Polresta Banjarmasin juga telah menyiapkan personel untuk mengatur lalu lintas dan menjaga keamanan di sekitar lokasi acara. 

Ipda Sunarmo menyatakan bahwa petugas akan disiagakan di titik-titik strategis guna membantu kelancaran arus kendaraan. Hal ini dilakukan agar peringatan Haul Guru Zuhdi dapat berlangsung dengan tertib dan aman.

"Silakan kepada jemaah yang ingin memarkir kendaraannya di Halaman Mapolresta Banjarmasin, kami siap menyambut kedatangan para jemaah," ucap Kasi Humas.

Lebih lanjut, Ipda Sunarmo juga menambahkan bahwa Polresta Banjarmasin berkoordinasi dengan berbagai pihak, termasuk panitia haul dan instansi terkait.

"Kita juga telah melakukan koordinasi dengan berbagai pihak untuk mengantisipasi potensi gangguan keamanan dan ketertiban agar pelaksanaan Haul Guru Zuhdi ke-5 dapat berjalan lancar dan khidmat," terangnya.

Di sisi lain, antusiasme masyarakat terhadap peringatan Haul Guru Zuhdi ke-5 terlihat sangat tinggi. Banyak jemaah yang telah datang sejak pagi hari untuk mengikuti rangkaian acara. 

Dengan adanya fasilitas kantong parkir di halaman Mapolresta Banjarmasin, para jemaah mengaku sangat terbantu karena tidak perlu lagi kesulitan mencari tempat parkir.

Selain menyediakan fasilitas parkir, Polresta Banjarmasin juga mengimbau kepada seluruh jemaah untuk tetap menjaga ketertiban dan kebersihan selama acara berlangsung. Hal ini penting mengingat besarnya jumlah jemaah yang hadir. 

"Kami harap para jemaah dapat mengikuti arahan petugas dan relawan dilapangan serta turut bersama sama menjaga kebersihan lingkungan selama acara berlangsung," pungkasnya.

Penulis krisna
Kota bjm
Baca Juga

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama
Hallobanua

Follow Instagram Kami Juga Ya