Sertijab Walikota dan Wakil Walikota Banjarmasin Direncanakan Digelar di Bulan Puasa

hallobanua.com, BANJARMASIN - Proses Serah Terima Jabatan (Sertijab) Wali Kota dan Wakil Wali Kota Banjarmasin, H.R Yamin-Ananda di Banjarmasin akan dilaksanakan sambil menunggu retret kepala daerah di Lembah Tidar, Akademi Militer Magelang selesai terlebih dahulu.

Hal itu diutarakan Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Banjarmasin, Ikhsan Budiman, karena saat ini Walikota Banjarmasin, H.R Yamin masih mengikuti retret hingga tanggal 28 Februari mendatang. 

Upacara penyambutan, sertijab, hingga Rapat Paripurna untuk Walikota dan Wakil Walikota Banjarmasin pun ujarnya akan dilaksanakan setelah kegiatan retret selesai.

"Ya mungkin nanti setelah tanggal 28 itu kita agendakan. Nantinya itu akan ada kegiatan Sertijab, kemudian juga ada rapat paripurna pidato pertama penyampaian walikota. Sampai nanti kegiatan lain, seperti syukuran dan lainnya," ungkap Ikhsan belum lama tadi.

Untuk rincian kegiatan lainnya saat ini Ikhsan masih belum menerangkan hal tersebut.

Akan tetapi ujarnya, pada kegiatan sertijab Walikota dan Wakil Walikota Banjarmasin tersebut akan dihadiri oleh pejabat provinsi.

"Entah nanti gubernur, wakil, atau perwakilan yang lain juga kemungkinan," bebernya.

"Sertijab ini diperkirakan akan dilakukan bertepatan dengan bulan puasa," pungkasnya.

Penulis : rian akhmad
Kota bjm
Baca Juga

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama
Hallobanua

Follow Instagram Kami Juga Ya