hallobanua.com, BANJARMASIN - Setelah digelar selama lima hari, Bimbingan Teknis (Bimtek) Persiapan Sertifikasi Penyuluh Antikorupsi di Lingkungan Pemerintah Kota Banjarmasin resmi berakhir.
Wali Kota Banjarmasin, H Ibnu Sina secara resmi menutup Bimtek yang diselenggarakan Inspektorat Kota Banjarmasin tersebut.
Menurut H Ibnu Sina, kegiatan yang berlangsung di Hotel Rattan Inn Banjarmasin ini merupakan salah satu Bimtek luar biasa yang pernah ia ikuti.
“Boleh saya katakan ini bimtek yang paling wow menurut saya, karena semua peserta suka tidak suka harus mengerjakan tugas, baik oleh diri sendiri ataupun dibantu oleh staffnya, tetapi yang jelas pemikiran adalah dari peserta,” ungkapnya, Jumat (07/02/2025).
Sebagai salah satu dari 140 peserta, pimpinan kota berjuluk seribu sungai itu juga berharap kepada seluruh peserta Bimtek atau pelatihan tersebut, agar dapat menerapkan dan meneruskan ilmu yang telah didapat selama mengikuti pelatihan.
"Semoga, kepada seluruh peserta melalui Inspektorat saya minta untuk diinstruksikan saja kepada seluruh peserta untuk mempersiapkan diri dalam mengikuti asesmen jarak jauh nanti yang akan dilaksanakan di bulan April,” harapnya.
Dari informasi didapat, dalam memerangi dan memberantas korupsi, setidaknya terdapat tiga jalur yang dapat dilakukan, pertama jalur pendidikan, kemudian jalur pencegahan dan jalur penindakan, sebagaimana Bimtek yang digelar dari tanggal 3 – 7 Februari 2025 tersebut merupakan salah satu cara atau jalur untuk memberantas korupsi, yaitu jalur pendidikan.
(prokom-bjm) & tim liputan
Kota bjm