hallobanua.com, BANJARMASIN - Pemerintah Kota Banjarmasin terus berupaya menjaga stabilitas harga bahan pokok (bapok) selama bulan Ramadan 1446 Hijriah.
Salah satu langkah yang diambil adalah dengan menggelar Bazar dan Pasar Murah Ramadan di dua lokasi sekaligus, yaitu Kelurahan Kuripan, Banjarmasin Timur, dan Kelurahan Pemurus Baru, Banjarmasin Selatan, pada Selasa (18/03/2025).
Kepala Disperdagin Kota Banjarmasin, Ichrom Muftezar mengatakan kegiatan ini merupakan bazar pasar murah yang ke 15.
"Ini merupakan titik ke 15 dan 16 dari 27 kali pelaksanaan pasar murah selama bulan Ramadan. Jadi pasar murah ini menyediakan 1.100 paket sembako bersubsidi, dengan rincian 600 paket di Kuripan dan 500 paket di Pemurus Baru," ujarnya Selasa (18/03/2025).
Selain sembako, pasar murah ini juga menyediakan gas LPG 3 kg dengan harga eceran tertinggi (HET) Rp18.500.
"Gas pun kita edarkan dengan harga eceran tertinggi (HET) di 18.500, jadi sesuai regulasi," tuturnya.
Disisi lain, pria sering disapa Tezar itu menambahkan jika ada 10 titik pasar murah yang direncanakan untuk ketersediaan tabung gas LPJ 3 kilogram.
"Jadi masyarakat siapapun itu bisa memanfaatkan pembelian gas ini dengan membawa KTP dan KK," tuturnya.
Ia pun berharap, kegiatan pasar murah ini dapat membantu menjaga inflasi di Kota Banjarmasin.
"Bagaimanapun ini upaya dari pemko Banjarmasin untuk menjaga kestabilan harga, mengingat tahun kemarin kita berhasil menjaga inflasi dengan sangat baik," tandasnya.
Adapun harga paket sembako setelah disubsidi adalah sekitar Rp58.000, lebih murah dari harga normal sekitar Rp73.000.
"Isinya yakni 2 kilogram gula pasir dan 2 liter minyak goreng," tutup Tezar.
Penulis : rian akhmad
Kota bjm