hallobanua.com, BANJARMASIN - Pasca musibah kebakaran yang melanda rumah dua lantai di Jalan Antasan Kecil Barat, Kelurahan Pasar Lama, Kecamatan Banjarmasin Tengah, pada Sabtu (8/3/2025) tadi, Wali Kota Banjarmasin, H Muhammad Yamin HR, bersama jajaran terkait, langsung turun tangan memberikan bantuan kepada korban, Senin (10/03/2025).
Korban kebakaran menerima bantuan sosial logistik tanggap darurat dari Dinsos Kota Banjarmasin, dan bantuan dari Kesra Setdako Banjarmasin.
Wali Kota HM Yamin, Yamin berharap bantuan ini dapat sedikit meringankan korban kebakaran.
"Kemarin kebakaran rumah terjadi pas ditinggal pemiliknya salat terawih. Mudah-mudahan ini bisa bermanfaat para korban," harap Yamin di sela pemberian bantuan.
Yamin juga mendoakan para korban bisa bersabar dan berdoa agar Allah SWT menggantikan yang terbaik.
Tak lupa, Yamin terus mengimbau seluruh warga Banjarmasin untuk selalu waspada terhadap potensi kebakaran, khususnya yang disebabkan oleh masalah kelistrikan.
"Setiap meninggalkan rumah harus berhati-hati seperti listrik dan sebagainya. Jadi selalu diperhatikan dan dipantau peralatan rumah tangganya," pinta Yamin.
Sementara itu, korban kebakaran H Khair pun merasa bersyukur mendapat bantuan dari Pemko Banjarmasin ini.
"Kami ucapkan terima kasih sekali, Pemko Banjarmasin telah membantu kami. Insyallah bantuan ini sangat membantu kami," katanya.
Selain memberikan bantuan materiil, Pemerintah Kota Banjarmasin juga akan memberikan pendampingan dan dukungan psikologis kepada para korban untuk membantu mereka bangkit dari keterpurukan.
Penulis : rian akhmad
Kota bjm