Langkah Cepat Atasi Krisis Sampah, Pemko Gandeng Dirjen Cipta Karya Bahas Penanganan Darurat Sampah


hallobanua.com, BANJARMASIN – Pemerintah Kota (Pemko) Banjarmasin menggelar Rapat Koordinasi (Rakor) bersama Direktur Jenderal Cipta Karya Kementerian Pekerjaan Umum RI, Dr. Dewi Chomistriana, ST, pada Kamis (17/04/2025) siang, usai melakukan kunjungan ke TPAS Basirih.

Kegiatan yang berlangsung di Aula Kayuh Baimbai, Balai Kota Banjarmasin itu turut dihadiri oleh jajaran Kementerian Pekerjaan Umum, Kementerian Lingkungan Hidup, serta perangkat daerah terkait.

Dari Pemerintah Kota Banjarmasin, turut hadir langsung dalam rakor tersebut Wali Kota Banjarmasin, Muhammad Yamin HR, Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Banjarmasin, Ikhsan Budiman, para asisten, sejumlah Kepala SKPD, camat dan lurah serta jajaran terkait.

Dalam kesempatan itu, Wali Kota Banjarmasin bersyukur jajaran Kementrian PU RI, dapat berkunjung ke Kota Seribu Sungai, sembari berkoordinasi terkait penanganan darurat sampah yang dihadapi Banjarmasin saat ini.

"Alhamdulillah, kami bersyukur karena mendapat respon dari Kementerian Lingkungan Hidup yang mengizinkan kami untuk memperbaiki sanitasi dan infrastruktur pengelolaan sampah di TPAS Basirih, meskipun kegiatan pembuangan sampah tidak diperbolehkan," jelas Yamin.

Yamin menegaskan, Pemko Banjarmasin tidak akan tinggal diam atau menyerah dalam menghadapi persoalan ini. Bersama jajaran, pemerintah akan terus bekerja keras menyelesaikan permasalahan sampah yang ada di kota Banjarmasin.

"Harapan kami, dari pertemuan ini bisa didapatkan solusi, arahan, dan petunjuk teknis dari Ibu Dirjen dan jajaran, agar penanganan sampah di Banjarmasin dapat dilakukan secara lebih baik, sesuai aturan dan standar yang berlaku," ujarnya.

Orang nomor satu di Bumi Kayuh Baimbai itu juga menjelaskan bahwa TPAS Basirih memiliki lahan sekitar 40 hektar, sebagian di antaranya masih bisa dimanfaatkan.

"Namun harus menggunakan sistem sanitary landfill, bukan lagi open dumping yang dilarang berdasarkan peraturan perundang-undangan," jelasnya.

Terakhir, Yamin juga menyampaikan ucapan terima kasih atas kunjungan Dirjen Cipta Karya ke Kalimantan Selatan, khususnya ke Kota Banjarmasin, sembari berharap kunjungan serupa bisa lebih sering dilakukan untuk memperkuat koordinasi dan pendampingan teknis.

"Semoga kehadiran Ibu Dirjen dan jajaran membawa berkah serta semangat baru bagi kami dalam menangani permasalahan ini. Dan mudah-mudahan, kunjungan ini berkesan dan bermanfaat untuk kemajuan Kota Banjarmasin," tutupnya.

Penulis : rian akhmad
Kota bjm
Baca Juga

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama
Hallobanua

Follow Instagram Kami Juga Ya