hallobanua.com, BANDUNG - Bandung adalah salah satu kota di Indonesia yang paling banyak diminati wisatawan lokal maupun mancanegara. Selain memiliki banyak destinasi wisata, Bandung juga terkenal sebagai pusat kuliner.
Tahun ini, Bandung masuk ke dalam 100 kota kuliner terbaik di dunia dan menduduki posisi ke-10 se-dunia, serta nomor 1 se-ASEAN versi TasteAtlas.
Tidak heran bila hampir di setiap sudut kota Bandung sangat mudah untuk menemukan restaurant, cafe maupun pusat jajanan tradisional yang bisa memanjakan lidah para wisatawan.
PIA Hotel Bandung adalah salah satu Hotel di Kota Bandung yang ikut meramaikan kekayaan kuliner di kota kembang itu.
“Kami melihat bahwa inovasi di bidang F&B adalah jawaban terhadap pergeseran pasar di industri perhotelan saat ini. Apa lagi hotel kami berada di Kota yang bisa di sebut sebagai surga kuliner, jadi kami ingin ikut ambil bagian di dalamnya," kata Natanael Simbolon yang merupakan Direktur Operasional PIA Hotel Group.
Seperti diketahui, kebijakan efesiensi anggaran pemerintah banyak berdampak terhadap industri perhotelan saat ini.
Bahkan beberapa hotel di indonesia dilanda badai PHK dan tidak sedikit yang terpaksa memutuskan untuk tutup. Tapi hal tersebut tidak menyurutkan semangat PIA Hotel Bandung untuk tetap eksis di industri ini.
“Ya betul, penjualan kamar memang sangat jauh menurun dampak dari efesiensi pemerintah,tapi strategi kami untuk memperkuat bidang F&B di seluruh unit hotel PIA Group saya rasa sangat tepat di terapkan untuk menghadapi tantangan saat ini," tambah pria ramah yang akrab di sapa Natan ini.
PIA Hotel Bandung sendiri saat ini memiliki 2 fasilitas restaurant yang bisa menjadi pilihan wisatawan baik yang menginap di hotel maupun wisatawan dari luar hotel.
“Kami punya Okane Izikaya Bar & Restaurant yang menyediakan cocktail dan mocktail serta makanan autentik jepang seperti sushi, ramen dan yg lainnya dengan harga terjangkau dan yang pasti di jamin lezat," ungkap Chef Ryan yang merupakan Head Kitchen PIA Hotel Bandung.
“Kami juga punya PIA Restaurant yang menyediakan Menu Tradisional, Menu Nusantara, sampai menu western.” Tambah chef Ryan.
Selain memiliki fasilitas resto yang lengkap, hotel ini juga berada di lokasi strategis yang jaraknya tidak jauh dari pusat-pusat perbelanjaan di Kota Bandung. Hotel ini bisa menjadi pilihan yang tepat untuk liburan maupun perjalanan bisnis anda.
Special di bulan juli masih dalam suasana ulang tahun PIA Hotel Group yang ke 33, Pia Hotel Bandung menawarkan disc 33% untuk semua jenis kamar yang tersedia dan juga ada promo makanan bertajuk IGA Fiesta dengan pilihan menu seperti Sop Iga, Mie Bakso Iga, Iga Goreng Sambel Ijo, Iga Bakar bumbu rujak dan Tongseng Iga yang di bandrol dengan harga masing-masing Rp.77.000.
Untuk reservasi kamar dan restaurant anda bisa menghubungi 082118700695
Tim liputan
Ekonomi &