Mudahkan Transaksi Jual Beli, Pasar Belitung Awali Penggunaan Aplikasi QRIS


hallobanua.com, BANJARMASIN Aplikasi Sehat Inovatif dan Aman Pakai (SIAP) QRIS, resmi dilauncihng Wali Kota Banjarmasin, Ibnu Sina pada Selasa (13/09/22) kemarin. 

Launching yang bertempat di Jalan Belitung Darat atau tepatnya di Pasar Tungging Belitung,Kelurahan Kuin Cerucuk, Kecamatan Banjarmasin Barat, juga dihadiri Dinas Perdagangan dan Perindustrian Kota Banjarmasin bersama Bank Indonesia (BI) Kalsel. 

Ibnu Sina mengapresiasi acara launchingSIAP QRIS di Pasar Tungging Belitung Darat tersebut. 

Bukan tanpa alasan, karena hal tersebut merupakan wujud nyata Kota Banjarmasin dalam hal meningkatkan kemudahan bertransaksi penjual dan pembeli dengan pembayaran Non Tunai melalui aplikasi online berupa scan barcode. 

"Atas nama Pemerintah Kota Banjarmasin ulun menyampaikan terima kasih khususnya pada Bank Indonesia lebih khusus lagi kepada BNI, mudah-mudahan pembinaan selama ini kita bina dari manual ke digital ini bisa kita inplementasikan di semua pasar di Banjarmasin," ungkap Ibnu. 

Pucuk pimpinan Kota Baiman itu juga berharap, dengan dilaunchingnya QRIS tersebut nantinya dapat diikuti 26 Pasar lainnya yang berada di Kota Banjarmasin. 

Tentunya hal itu dalam rangka memudahkan proses transaksi yang cepat, murah, mudah dan handal serta lebih efesien dalam bertransaksi. 

"Mudah-mudahan pasar yang kita punya di Banjarmasin bisa mengikuti sehingga QRIS ini menjadi salah satu jembatan bagi kita untuk menggeliatkan kembali ekonomi," pungkasnya. 

Diketahui, penggunaan Aplikasi QRIS tersebut merupakan kerjasama Dinas Perdagangan dan Perindustrian Kota Banjarmasin, Bank Indonesia (BI) Kalimantan Selatan. 

Penulis : rian akhmad/ may
Kota bjm
Baca Juga

Posting Komentar

0 Komentar

Hallobanua

Follow Instagram Kami Juga Ya