BPBD Prediksi Cuaca Buruk Terjadi Hingga Beberapa Hari Kedepan


hallobanua.com, BANJARMASIN- Berdasarkan prakiraan cuaca dari BMKG, 
Cuaca tak bersahabat masih akan terus terjadi beberapa hari kedepan di Banjarmasin. 

Hal itu disampaikan Analis Mitigasi Bencana BPBD kota Banjarmasin, Hanafi Asnan saat ditemui di Balai Kota Banjarmasin. 

"Kalau dari data BMKG cuaca memang tidak bersahabat beberapa hari kedepan ini," ucap Hanafi, Senin, (03/10/22). 

Diprediksi hujan deras disertai angin kencang bakal terus terjadi sekitar 2 sampai 3 hari kedepan. 

"Terbukti kemarin kan angin kencang dan hujan membuat pohon tumbang, atap terbang hingga baliho ambruk," jelasnya. 

Kondisi cuaca seperti ini kata Hanafi terjadi dikarenakan perpindahan musim dari musim hujan ke musim kemarau  atau pancaroba. 

"Warga Banjarmasin misalnya ada angin kencang jangan berteduh di bawah pohon. Karena rentan dan berbahaya," pungkasnya. 

Penulis : rian akhmad/ may
Kota bjm
Baca Juga

Posting Komentar

0 Komentar

Hallobanua

Follow Instagram Kami Juga Ya