Wabup Buka Rakor Puskesos SLRT Barito Kuala

hallobanua.com, MARABAHAN - Bupati Barito Kuala (Batola) Hj. Noormiliyani AS melalui Wakil Bupati H. Rahmadian Noor membuka rapat koordinasi (rakor) Pusat Kesejahteraan Sosial Sistem Layanan dan Rujukan Terpadu (Puskesos-SLRT) tingkat Batola. 

Pada kegiatan ini Wakil Bupati juga serahkan plang sekretariat pusat kesejahteraan sosial (Puskesos) kepada Lurah dan Camat sebagai tanda pembentukan Puskesos Kelurahan dan Desa, Senin (3/10/2022). 

Wakil Bupati H. Rahmadian Noor menyampaikan harapannya agar seluruh pihak bisa bersinergi  demi mewujudkan perbaikan sosial satu pintu di Batola. 

“Saya harap seluruh fasilitator SLRT, supervisor dan pengurus Puskesos untuk senantiasa meningkatkan mutu layanan sosial,” ungkap pria yang juga ketua PMI Batola ini. 

Rahmadi juga menilai sistem layanan dan rujukan terpadu sangat penting karena merupakan layanan satu atap terhadap berbagai permasalahan sosial yang dihadapi masyarakat. Terutama menurut Wakil Bupati ketika layanan ini menyasar langsung ke masyarakat miskin yang ada di Desa-Desa. 

Puskesos-SLRT punya peran dalam penyaluran bantuan pemerintah Pusat, Provinsi dan Kabupaten. Karena masyarakat miskin akan disata dan otomatis teridentifikasi dan didahulukan ketika ada bantuan. Puskesos menjadi wadah pengaduan pesoalan kemiskinan masyarakat. 

Pengaduan tersebut nantinya akan mendapatkan penanganan dan masyarakat bisa mendapatkan rujukan program apa yang bisa mengentaskan dan membantu persoalan ekonominya. 

Tak hanya berfungsi menjadi wadah, layanan ini juga secara aktif menerima ragam keluhan berbagai bidang sosial masyarakat. Mulai dari persoalan pendidikan, kesehatan, kependudukan, sosial, ekonomi. 

Keluhan – keluhan terkait permasalahan sosial tersebut akan ditangani melalui sistem layanan rujukan terpadu atau SLRT yang bisa dilakukan melalui aplikasi simnangkis dari integra indonesia. 

Secara simbolis Kepala Desa/Lurah Desa Antar Raya, Tabing Rimbah, Simpang Nungki,Karang Dukuh, Tamban Sari Baru dan Kelurahan Berangas Barat menerima plang sekretariat Puskesos dari Wakil Bupati H. Rahmadian Noor sebagai tanda pembentukan Puskesos Desa/ Kelurahan di Batola. 

Sol/ may
Batola
Baca Juga

Posting Komentar

0 Komentar

Hallobanua

Follow Instagram Kami Juga Ya