Wali Kota Banjarmasin Turut Hadiri Haul Agung Habib Basirih ke 76

hallobanua.com, BANJARMASIN - Daya tarik kegiatan Haul Agung Habib Hamid bin Abbas Bahasyim ke-76 di kawasan Kubah Basirih tak dipungkiri lagi. 

Tak hanya dihadiri ribuan jamaah, haul agung tersebut turut dihadiri alim ulama dari luar daerah seperti Habib Abu Bakar Mauladdawilah dari Malang, Jawa Timur. 

Tak hanya itu, para pejabat di Kota Baiman pun turut hadir dalam kegiatan tahunan tersebut, yakni Wali Kota Banjarmasin, H Ibnu Sina bersama jajaran Forkopimda lingkup Kota Banjarmasin. 

Orang nomor satu di Banjarmasin itu datang bersama jajaran menggunakan perahu kelotok dan sandar di kawasan Dermaga Kubah Basirih sekira pukul 13.30 Wita. 

Wali Kota Banjarmasin itu langsung disambut Ketua Panitia Pelaksana Haul ke-76 Habib Basirih, Habib Fathurrahman, dan ribuan jamaah. 

"Kita juga menerima koordinasi ada utusan dari Pak Gubernur serta dari Wali Kota Banjarmasin," ungkap Habib Fathur, disela kegiatan Haul Agung, Senin (12/12/22). 

Juriyat Habib Basirih itu pun bersyukur, kegiatan Haul Agung Habib Basirih ke 76 berjalan lancar sesuai yang diinginkan. 

"Berkat bantuan seluruh relawan yang tergabung, serta panitia. Sejauh ini kita tidak menemukan kendala berarti. Semua lancar," ujarnya. 

Ia pun berterima kasih kepada seluruh jamaah yang selalu mengikuti arahan dari petugas. 

Melihat antusias jamaah yang tinggi, ia memperkirakan jemaah yang hadir dalam kegiatan tersebut mencapai puluhan ribu. 

"Dari kubah sampai jembatan penuh. Antusias sangat luar biasa karena masyarakat sangat merindukan dengan acara seperti ini," pungkasnya. 

Sementara itu, Wali Kota Banjarmasin, Ibnu Sina dalam sambutannya mengatakan, atas nama Pemko Banjarmasin mengucapkan terima kasih kepada seluruh warga kota yang turut mensukseskan kegiatan tersebut.
"Mudah-mudahan tahun yang akan datang kita bisa bertemu lagi," ujarnya dalam sambutan. 

Tak hanya itu, Ibnu bilang di tahun ini kawasan Kubah Basirih mendapatkan penghargaan dari Kemenparekraft sebagai Harapan 1 Anugerah Desa Wisata Indonesia (ADWI) 2022. 

Oleh sebab itu, dengan adanya shohibul houl ini, semua pihak mendapat limpahan berkah dari Allah SWT. 

"Kita semua yang hadir disini, tidak beranjak dari tempat ini kecuali mendapat ampunan dan ridho dari Allah SWT," ujar Ibnu. 

"Mudah-mudahan kedepan bisa baik lagi dan kita tata sama-sama agar menjadi kawasan yang nyaman berziarah dan berwisata religi,"tuntasnya. 

Penulis : rian akhmad/ may
Kota bjm
Baca Juga

Posting Komentar

0 Komentar

Hallobanua

Follow Instagram Kami Juga Ya