Komplek Kayu Bulan Sungai Andai Dilahap Api, Eko Isteri dan Anak Berhasil Selamat Lewat Jendela

hallobanua.com, BANJARMASIN - Minggu tengah malam, warga  di kawasan Jl Padat Karya Komplek Kayu Bulan  RT 61 RW 02 Kelurahan Sungai Andai, Banjarmasin Utara, dikagetkan dengan kobaran api. 

Kebakaran yang terjadi sekitar pukul 23.33 Wita pada Minggu (15/1/2023) itu, menghanguskann1 buah rumah milik warga setempat. 

Mujahid, Ketua RT 61 menuturkan, saat kejadian  beruntung kebakaran tidak membesar dan merembet ke rumah lain. 

"Kendalanya cuma listrik yang lama padam, tapi Alhmadulillah bisa cepat ditangani bersama BPK," ungkapnya saat disambangi hallobanuam.com, Senin (16/02/23). 

Selain itu, beruntung ujarnya tak ada angin kencang yang terjadi tadi malam. Hal itu lantas memudahkan warga bersama relawan memadamkan api. 

Sementara itu, Eko Sasmito, yang merupakan korban kebakaran mengaku, pada saat kejadian, ia bersama keluarga sedang tertidur lelap. 

Namun saat itu, beruntung istrinya membangunkan pria 40 tahun itu, karena sulit bernafas. 

"Pas saya buka pintu kamar, api dan asap tebal sudah ada di ruang tengah. Saya pun menyelamatkan diri lewat jendela depan rumah," ungkapnya. 

"Beruntung bisa keluar lewat jendela depan bersama kedua anak dan istri," sambungnya lagi. 

Meski begitu, ia mengaku tak bisa menyelamatkan harta bendanya. 

Ia pun berharap adanya bantuan seperti sandang pangan, tempat tidur dan alat memasak sementara dari pemerintah. 

"Mudahan bantuan ada datang seperti tempat tidur dan alat memasak," pungkasnya. 

Beruntung tak ada korban jiwa dalam musibah itu, namun kerugian materi ditaksir lumayan banyak. 

Penulis : rian akhmad/ may
Kota bjm
Baca Juga

Posting Komentar

0 Komentar

Hallobanua

Follow Instagram Kami Juga Ya