Viral Truk Raksasa Melintas Di Jalan Kota, Kasat Lantas: Sudah Kami Berikan Teguran

 
hallobanua.com, BANJARMASIN - Video sebuah truk HD (Heavy-duty) masuk dengan bebas ke jalan Hasan Basri Banjarmasin tanpa pengawalan, viral di media sosial. 

Dari video yang diunggah di tiktok oleh akun @verdyyamaha terlihat, truk HD tersebut melintas di malam hari namun suasana lalu lintas saat itu masih cukup ramai. 

Diketahui, truk HD tersebut melintasi sepanjang jalan S Parman kemudian ke jalan Brigjen Hasan Basri Kota Banjarmasin dan juga melintasi Jembatan Alalak arah ke luar kota. 

Video tersebut mendapatkan sebanyak 10 ribu like, dibagikan 241 kali dan 387 komentar. Dalam kolom komentar tersebut terdapat bermacam macam reaksi dan pertanyaan dari netizen. 

Seperti salah satunya komentar teratas dari akun @𝙋𝙊𝘾𝙊𝙉𝙂 yang mempertanyakan ijin truk berukuran tersebut melintas di jalan kota. 

"Sudah ada ijin kah mobil HD besar begini lewat jalan raya ? sebenarnya tidak boleh apa lagi kalau belum ada ijin sama sekali," ujarnya. 

Menanggapi video viral tersebut, Kasat Lantas Polresta Banjarmasin Kompol M Noor Chaidir mengatakan bahwa pihaknya sudah memberikan teguran kepada yang bersangkutan. 

"Sudah kami tegur, sopir juga sudah mengetahui tidak boleh dan tidak mengulanginya lagi," ucapnya. Rabu (12/1/2023). 

Kasat Lantas Polresta Banjarmasin juga menjelaskan untuk truk berukuran besar seperti itu jika melintasi jalan umum harus didampingi pengawalan dari pihak kepolisian. 

"Untuk truk berukuran besar apabila melintasi jalan umum harus dikawal petugas kepolisian, dalam hal ini yaitu Polisi Lalu lintas," pungkasnya. 

Kris/ may
Kota bjm
Baca Juga

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama
Hallobanua

Follow Instagram Kami Juga Ya