Ratusan Calon Paskibraka Kota Banjarmasin Diseleksi

hallobanua.com, BANJARMASIN - Wakil Wali Kota Banjarmasin, H Arifin Noor menjadi Pembina Upacara pada Pembukaan Seleksi Calon Paskibraka Siswa (I) SMA/SMK/MA Sederajat se-Kota Banjarmasin, berlangsung di Aula Kayuh Baimbai, Balai Kota Banjarmasin, Selasa (14/02/23). 

Turut hadir, Plt Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kota Banjarmasin, Dr Machli Riyadi, TNI, Polri serta jajaran terkait. Dari data yang terhimpun Seleksi Calon Paskibraka Kota Banjarmasin tersebut berjumlah 269 peserta, terdiri dari Laki-Laki 138, Perempuan 131. 

H Arifin Noor menyampaikan, seleksi calon paskibraka tersebut adalah sebagai bagian dari persiapan peringatan proklamasi hari kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-78 pada tanggal 17 agustus 2023 mendatang. 

"Kegiatan ini bertujuan untuk menyaring potensi siswa-siswi SMA, SMK, MA sederajat se-Kota Banjarmasin," ucapnya dalam sambutan. 

Ia menjelaskan bawah peserta yang lulus seleksi nantinya akan bertugas di halaman kantor Pemerintah Kota Banjarmasin, kemudian itu beberapa dari yang terpilih ditingkat Kota Banjarmasin juga akan diikutsertakan dalam seleksi paskibraka di tingkat Provinsi maupun tingkat Nasional sebagai wakil dari Kota Banjarmasin. 

"Kepada peserta calon paskibraka diharapkan agar dapat mengikuti seleksi ini dengan serius siapkan mental, fisik dan kesehatan selama seleksi berlangsung," harapnya. 

Maka dari itu, H Arifin berpesan kepada Kesbangpol Kota Banjarmasin beserta tim seleksi agar betul-betul selektif dan adil dalam penyeleksian paskibraka, sehingga nantinya yang terpilih adalah anak-anak terbaik untuk mengemban tugas mengibarkan sang saka merah putih pada hari kemerdekaan. 

"Harapannya kepada para peserta agar dapat menjadi ujung tombak dalam membangun persatuan dan kesatuan bangsa, ketika melangkah kedepan dalam menapaki perjalanan karier menuju masa depan yang lebih baik," pungkasnya. 

Diskominfotik/ may
Kota bjm
Baca Juga

Posting Komentar

0 Komentar

Hallobanua

Follow Instagram Kami Juga Ya