Monitoring Sembako Menjelang Ramadan, Arifin Sebut Stok Pangan Di Banjarmasin Aman

hallobanua.com, BANJARMASIN - Menjelang bulan Ramadan 1444 H ini, Pemerintah Kota (Pemko) Banjarmasin melakukan monitoring harga dan ketersediaan pangan, Kamis, (16/03/23). 

Kegiatan monitoring yang dipimpin langsung Wakil Wali Kota Banjarmasin, Arifin Noor itu menyasar kawasan Pasar Sentra Antasari, Banjarmasin Tengah. 

"Bersama Forkopimda dan SKPD kita monitoring harga-harga di Pasar Sentra Antasari," ujar Wakil Wali Kota Banjarmasin kepada awak media, Kamis (16/03/23). 

Ia mengakui jika ketersedian bahan pangan di Kota Seribu Sungai aman hingga bulan suci Ramadan. 

"Dan distribusinya juga lancar. Alhamdulillah tadi juga ada beberapa bapok yang harganya turun," katanya. 

"Meski ada harga naik sedikit, kami kira itu wajar saja terjadi," sambung Arifin. 

Ia pun berharap, suply pangan dan bahan pokok masyarakat terus terpenuhi dan harga terus terkendali. 

"Dan semoga juga inflasi kita akan menurun," pungkasnya. 

Penulis : rian akhmad/ may
Kota bjm
Baca Juga

Posting Komentar

0 Komentar

Hallobanua

Follow Instagram Kami Juga Ya