Bergaya Arsitektur Banjar, Rumdin Wali Kota Banjarmasin Mulai Dibangun

hallobanua.com, BANJARMASIN - Pembangunan Rumah Dinas (Rumdin) Wali Kota Banjarmasin kini tengah berjalan yang dimulai pengerjaannya di awal Juni 2023 ini. 

Dinas PUPR Kota Banjarmasin menyebutkan jika pembangunan rumdin di Jalan Jenderal Sudirman, Kelurahan Antasari Besar, dekat Pasar Lama itu, bergaya arsitektur Banjar. 

"Mulai pengerjaan sudah sedari awal Juni tadi," ujar Suri Sudarmadyah, Kadis PUPR Kota Banjarmasin,  Jumat (8/6/2023). 

Dikatakannnya, pengerjaan rumdin Wali Kota Banjarmasin itu ditargetkan akan selesai di Desember untuk konstruksi fisik. Dan saat ini ujarnya, masih dalam keadaan pematangan lahan kontruksi. 

Jika melihat dalam dokumen design engineering detail (DED) senilai Rp 251 juta, yang sebelumnya telah digarap oleh CV Dharma Cipta Pratama, rumdin Wali Kota Banjarmasin ini akan dibangun dengan gaya khas Banjar. 

Proyek yang bersumber dari dana APBD Banjarmasin tahun 2023, dengan alokasi dana sebesar Rp 4,7 miliar ini dimenangkan oleh CV. Citra Maida Difa, 

Tak hanya itu, nantinya rumdin Wali Kota Banjarmasin ini akan dilengkapi dengan pendopo, ruang rapat mini, dan fasilitas pendukung lainnya. 

Termasuk juga dermaga yang menghadap ke Sungai Martapura, dengan posisinya pun berdekatan dengan Tugu Nol Pal (Nol Kilometer) Gubernuran Kalsel. 

Penulis : rian akhmad/ may
Kota bjm
Baca Juga

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama
Hallobanua

Follow Instagram Kami Juga Ya