Sampah Sering Meluber, DLH Bakal Cor Jalan dan Buat Kanopi di TPS 3R HKSN


hallobanua.com, BANJARMASIN - Tumpukan sampah di Tempat Pembuangan Sampah (TPS) 3R Jl. HKSN, Kecamatan Banjarmasin Utara, meluber ke tengah jalan hingga mengganggu pengguna jalan di kawasan tersebut. 

Hal itu pun mendapat perhatian dari Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Banjarmasin. 

Tumpukan sampah yang kerap overload lantaran di TPS itu melayani sedikitnya 5 kelurahan di Kecamatan Banjarmasin Utara. 

Bahkan kerap  membuat  penampungan TPS dan jalan sekitar tergenang air, dan tak sedikit paman gerobak sampai kendaraan roda 3 pengangkut sampah, sulit untuk masuk. 

"Makanya sampahnya langsung tumpah dan tidak masuk di penampungan," ungkap Alive Yoesfa Love saat ditemui hallobanua.com, Jumat (9/6/2023) kemarin. 

Menanggulangi kondisi tersebut, pihaknya pun mengaku bakal melakukan pengecoran jalan sampai memasang kanopi. 

"Insyallah 1 bulan kedepan akan clear dilakukan pengecoran. Sehingga sampah dan para petugas bisa masuk lagi ke dalam," ujarnya. 

"Kemudian kedepan nanti kami akan kasih atap, agar saat air hujan masuk tapi air lindinya tidak keluar. Paling tidak mengurangi lah," sambung Alive. 

Ia memperkirakan, produksi sampah perhari di TPS 3R HKSN yakni sebanyak 30 ton. 

Apalagi kata dia, biasanya ditambah dengan sampah material karena adanya pembangunan maupun rehab rumah di kawasan perumahan disana.

"Akhirnya tidak mampu menampung dan overload. Makanya bertahap kita siapkan di perubahan," pungkasnya. 

Terakhir, ia pun menghimbau agar masyarakat setidaknya membuang sampah sesuai waktu yang ditentukan. 

"Jangan berkendara sambil melempar sampahnya. Takutnya sampahnya meluber ke jalan," tutupnya. 

Penulis : rian akhmad/ may
Kota bjm
Baca Juga

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama
Hallobanua

Follow Instagram Kami Juga Ya