Suara Anak Kota Banjarmasin, Cara DP3A Mewadahi Partisipasi Anak di Banjarmasin

hallobanua.com, BANJARMASIN - Sebanyak 100 anak yang tergabung dalam Forum Anak Kota Banjarmasin ikuti kegiatan Suara Anak Kota Banjarmasin Tahun 2023 di Aula Kayuh Baimbai, Balai Kota Banjarmasin, Rabu (21/6/2023). 

Kegiatan itu digelar Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DP3A) Banjarmasin bersama Forum Anak Banjarmasin. 

Kabid Pemenuhan Hak Anak di DP3A Banjarmasin, Krisphyanti mengatakan, kegiatan bertujuan untuk mewadahi partisipasi anak-anak di Kota Seribu Sungai. 

"Jadi anak-anak bisa menyuarakan suaranya dan menyampaikan aspirasinya ke pemerintah," ungkapnya pada Rabu, (21/6/2023). 

Selama ini kata dia, langkah dinas cukup konkret, salah satunya yakni pemenuhan hak anak di 31 hak anak. 

"Apalagi pemko juga memiliki program kerja sendiri yang berkaitan dengan anak, seperti pemenuhan hak dasar, imunisasi, pencegahan stunting serta di Dikcapil juga ada pemenuhan Kartu Indonesia Anak," ujarnya. 

Wanita sering disapa Bu Aris itu pun berjanji jika kegiatan serupa akan terus dilaksanakan jajaranya. 

"Setiap tahun kita terus laksanakan. Harapan kami anak-anak leboh fokus untuk bisa meneruskan generasi emas di tahun 2045," pungkasnya. 

Senada dengannya, Ketua Forum Anak Kota Banjarmasin, Yasmin Qurratu 'Ain berharap, jika suara-suara anak Banjarmasin yang sudah disusun, bisa lebih tepat sasaran. 

"Dan tentunya lebih realistis untuk bisa diwujudkan pemerintah Banjarmasin," harapnya. 

Tak hanya itu, menurutnya selama ini Forum Anak Banjarmasin dan DP3A Banjarmasin berkesinambungan menjalankan beberapa program. 

"Apalagi kata dia Pemko Banjarmasin turut mendukung kegiatan dari Forum Anak Banjarmasin," pungkasnya. 

Yasmin pun berharap, kedepannya kerjasama keduanya lebih baik dan lebih banyak program kerja yang melibatkan anak. 

"Supaya SDM kedepannya dapat tumbuh kembang dengan baik," tutupnya. 

Penulis : rian akhmad/ may
Kota bjm
Baca Juga

Posting Komentar

0 Komentar

Hallobanua

Follow Instagram Kami Juga Ya