Pengerjaan Titian Pulau Bromo Baru 30 Persen

hallobanua.com, BANJARMASIN - Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kota Banjarmasin masih melakukan perbaikan titian di kawasan Jalan Teluk Ujung Banteng, Kelurahan Mantuil, Kecamatan Banjarmasin Selatan. 

Diketahui sebelumnya, jalan titian di kawasan tersebut telah rusak dan hanya ditamba sulam oleh warga sekitar. Kerusakan jalan titian terjadi di 4 Rukun Tetangga (RT) yakni mulai dari RT.4, 5, 6 dan 7. 

Kepala Bidang (Kabid) Cipta Karya Dinas PUPR Kota Banjarmasin, Umar Rahmani mengatakan, perbaikan dilakukan secara bertahap oleh para pekerja dimana pengerjaannya sudah berjalan sejak bulan Juli 2023 lalu dimulai dari RT 7. 

Namun diketahui, pengerjaan perbaikan titian akses jalan warga tersebut, dilakukan memencar dan tidak fokus pada satu titik saja. 

Umar pun bilang, hal itu dilakukan tak lain untuk memberi kesempatan kepada masyarakat yang ingin bekerja. 

“Meski berkelompok pekerjaannya tapi tetap di kawasan RT 7 dulu diperbaiki,” terang Umar pada Rabu (9/8/2023). 

Menurutnya cara kerja seperti itu tidak akan mengganggu jalannya perbaikan. Apalagi sampai mengubah segi bentuk dan konsep titian yang bakal dibangun 

Karena, dari penyedia jasa atau kontraktor sudah berkomitmen untuk mengerjakan dengan baik sesuai kesepakatan. 

“Kita optimis pengerjaan rampung sesuai target di bulan Desember nanti,” tuturnya. 

Umar membeberkan, sampai saat ini, perbaikan sudah dilakukan sepanjang kurang lebih 450 meter dari panjang keseluruhan 1.217 meter. 

“Pengerjaan sudah berjalan 30 persen,” bebernya. 

Setelah rampung nanti, rencananya titian kayu itu akan dibeton dan di pasangi pagar di sepanjang sisi kiri dan kanan titian. 

“Peningkatan akses titian itu akan kita lakukan di tahun 2024 mendatang dan bakal di pasangan Penerang Jalan Umum (PJU) ,” tutup Umar. 

Penulis : rian akhmad/ may
Kota bjm
Baca Juga

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama
Hallobanua

Follow Instagram Kami Juga Ya