hallobanua.com, BANJARMASIN - Pemko Banjarmasin sudah melakukan Kick Off Hari Jadi Kota Banjarmasin ke-497 di kawasan Kampung Ketupat, Kelurahan Sungai Baru, Kecamatan Banjarmasin Tengah.
Wali Kota Banjarmasin, Ibnu Sina mengatakan, setidaknya ada 21 rangkaian kegiatan untuk memeriahkan Hari Jadi Banjarmasin ke 497 tahun 2023 ini.
"Dari tanggal 11 sampai 30 September. Tentu yang melibatkan masyarakat banyak yakni Banjarmasin Bersholawat yang Insyallah dihadiri Habib Syech bin Abdul Qodir Assegaf," ungkap Ibnu Sina saat konfrensi pers, Rabu (13/9/2023).
Kemudian ujar Ibnu, banyak lagi festival dalam rangka kemeriahan hari jadi yang mengusung tema 'Baiman Adalah Kita' tersebut.
"Temasuk event yang ditunggu warga Banjarmasin seperti 'Kemilau Banjarmasin Bungas', atau jukung perahu tanglong," kata dia.
Tak hanya itu, pada hari Jumat, tanggal 22 September nanti ujar Ibnu, pihaknya juga akan berziarah ke Makam Sultan Suriansyah dan dilanjutkan Rapat Paripurna di Gedung DPRD Kota Banjarmasin.
Diketahui, puncak acara hari jadi yang biasanya digelar pada tanggal 24 September, akan dimajukan menjadi tanggal 23 September 2023. Mengingat pada tanggal 24 tersebut jatuh pada hari libur.
"Dan puncak hari jadi yang harusnya Minggu, kita majukan hari Sabtu di Balai Kota Banjarmasin. Dan kami himbau memakai kain khas sasirangan," harap Ibnu.
Ibnu Sina berharap, seluruh lapisan masyarakat Kota Banjarmasin dapat turut berpartisipasi dan berekspresi demi mensukseskan bersama berbagai event / lomba yang telah diagendakan.
"Rangkaian Hari Jadi ke 497 ini diharapkan dapat membawa manfaat yang bisa dirasakan langsung oleh seluruh lapisan masyarakat serta para wisatawan, baik wisatawan lokal maupun wisatawan mancanegara yang berkunjung ke Kota Banjarmasin," pungkas Ibnu.
Berikut rangkaian kegiatan dalam rangka memeriahkan Hari Jadi Ke-497 Tahun Kota Banjarmasin Tahun 2023 adalah sebagai berikut :
1. Pelayanan KB IUD
2. Penyisihan Lomba Qasidah Dan Lomba Vokalis Gambus
3. Jalan Santai Hari Perhubungan Sekaligus Peresmian Shelter 0 Km
4. Lomba Membaca Yasin
5. Festival Anggrek Dan Lomba Duta Anggrek
6. Sholat Hajat
7. Ziarah Makam Sultan Suriansyah
8. Rapat Paripurna
9. Banjarmasin Bersholawat
10. Pembukaan Pekan Raya Banjarmasin
11. Final Lomba Qasidah Dan Lomba Vokalis Gambus
12. Upacara Puncak Hari Jadi Ke-497 Kota Banjarmasin
13. Kemilau Banjarmasin Bungas
14. Gowes 20 KM
15. Festival Belajar.id
16. Festival Tunas Bahasa Ibu
17. Acara Penutupan Hari Jadi Ke-497 Tahun Kota Banjarmasin
18. Wisuda Tk Al-Qur'an
19. Peresmian Rumah Kemasan
20. Beayun Maulid
21. Lomba Olahraga Tradisional
Penulis : rian akhmad
Kota bjm