Ini Bukti Pemko Banjarmasin Tuntaskan Pembangunan Bukan Sekadar Seremoni Saja

hallobanua.com, BANJARMASIN - Di dua tahun memimpin Kota Banjarmasin, duet Ibnu Sina-Arifin Noor semakin solid membangun kota ini. Tak hanya didukung oleh Forkopimda,  masyarakat Kota Banjarmasin pun ikut mendukung hingga kini sangat merasakan manfaat dari hasil pembangunan oleh Pemko Banjarmasin.

Di periode kedua ini, Walikota dan Wakil Walikota Banjarmasin Ibnu Sina- Arifin Noor bertekad menuntaskan visi dan misi mereka di "Baiman 2 dan Lebih Bermartabat".

Keduanya tancap gas menuntaskan dan melanjutkan program kerja, sebelum akan berakhir masa jabatan sebagai kepala daerah.

Sebut saja di tahun anggaran murni dan perubahan tahun 2023 ini, berdasarkan hasil ekspos di 5 SKPD lingkup Pemko Banjarmasin baru-baru tadi, sejumlah capaian dan pembangunan fisik maupun peningkatan layanan kesehatan terlihat hasilnya.

Di Dinas Kesehatan misalnya, Pemko kembali membangun peningkatan 2 puskesmas, masing-masing Puskesmas Pelambuan dan Puskesmas Pemurus Dalam.

Pada pembangunan dua puskesmas yang berprogres itu sudah terdapat alat kesehatan dan tenaga kesehatan yang sebelumnya sudah siap.
"Alkes sudah siap semua, terutama peningkatan layanan KIA terkait USG, Mudah-mudahan bisa langsung digunakan setelah peresmian gedung, petugas sudah siap semua. InsyaAllah semakin kedepan pelayanannya semakin bagus," ungkap Kadinkes Kota Banjarmasin Dr Tabiun Huda.

Sementara itu, di Dinas Perhubungan saat ini 5 Bus Trans Banjarmasin untuk beroperasi pada koridor 4 yakni Sungai Andai - Teluk Tiram sudah terpenuhi.

Selain itu, Dishub juga sudah melaksanakan pengerjaan dua shelter agar transportasi sungai dan darat menjadi terintegrasi, dua shelter tersebut yaitu Shelter 0 KM dan Kuin Kacil.
 
Sedangkan, di Dinas PUPR, dalam eksposnya pihaknya akan menuntaskan pengerjaan Jembatan Mantuil yang saat ini sudah diatas 50%.

Tak hanya itu, Dinas PUPR Kota Banjarmasin juga melaksanakan penanganan jalan.

Saat ini sudsh 76 titik penanganan bahu jalan dengan total panjang ruas jalan sesuai SK jalan di Kota Banjarmasin 790,128 KM, Kemudian pembangunan TPS3R Sungai Jingah dan Tanjung Pagar, Pembangunan Tangki Septik Telaga Biru, Tanjung Pagar dan Sungai Bilu, Pemeliharan Drainase, Simpang Sei Mesa, Komplek Semanda, Kuripan, Simpang Ulin dan lain-lain.

Selanjutnya, di Dinas LH, terdapat 12 pengerjaan fisik seperti pembangunan rehab taman Jahri Saleh, bawah jembatan HKSN, rehab taman Kamboja, rehab taman di Kelurahan Sungai Andai yang semuanya sudah berproses.

"Kami juga melaksanakan pengembangan TPU KM22, Mudah-mudahan kedepannya dengan dukungan semuanya bisa terlaksana dengan baik," harap Fauzi Noor, selaku Kabid Pertamanan Sarana dan Prasarana

Sedangkan di Dinas Perkim, terdapat pengerjaan peningkatan infrastruktur ruas jalan diluar jalan umum, seperti permukiman.

Di APBD Murni 2023 terdapat 64 ruas jalan dengan panjang penanganan 36,75 km, sementara pada APBD Perubahan 2023 ada 16 ruas jalan penanganan dengan panjang 8.9 km.
"Ini masuk strategi percepatan penanganan ruas jalan perumahan dan permukiman kota Banjarmasin, Kami juga kolaborasi dengan Kementrian, Pemprov untuk menanganani kawasan kumuh, dengan ini kami berharap dapat semakin mengurangi kawasan kumuh di Kota Banjarmasin," terang Chandra, Kadis Perkim Kota Banjarmasin.

Tim liputan
Kota bjm
Baca Juga

Posting Komentar

0 Komentar

Hallobanua

Follow Instagram Kami Juga Ya