Dukung Hidup Sehat, KORMI Banjarmasin Gelar Lomba Senam Aeorobik dan Cheerleaders

hallobanua.com, BANJARMASIN - Kormi Kota Banjarmasin menggelar lomba senam aerobik dan cheerleaders di Gedung Serbaguna Kemenkumham Banjarmasin di Jl. Hasan Basry, Banjarmasin Utara, Sabtu  (18/11/2023).

Puluhan peserta yang terdiri dari anak-anak hingga lanjut usia (lansia) terlihat antusias mengikuti kegiatan tersebut.

Ketua Kormi Banjarmasin, H Uzlah melalui Bendahara Kormi Banjarmasin, Evi Yanti menuturkan, kegiatan tersebut digelar dalam rangka Gerakan Masyarakat Hidup Bersih dan Sehat (Germas), sekaligus peringatan hari Sumpah Pemuda serta peringatan Hari Ibu Sedunia.
"Meski sudah lewat, kita tetap semangat memperingatinya," ungkap Evi kepada hallobanua.com, Sabtu (18/11/2023).

Ia memaparkan, setidaknya ada 4 kategori senam yang dilaksanakan yakni Senam Aerobik Pralansia (Non instruktur & Pegiat Usia 45-55 tahun), Senam Aerobik Lansia (Non instruktur & Pegiat Usia 55 tahun ke atas), Senam Aerobik Mahir Umum dan Dress code biru putih.

Sedangkan untuk kategori Cheerleaders kata dia yakni ada 2, yakni Cheerpom (SD - SMP) dan Group Stunt Level 4 (Umum)

"Adapun kategori lansia ini dipilih, karena banyak juga anggota Kormi ini para lansia yang sering berkegiatan senam. Makanya kita adakan kategori lansia ini," ujarnya.

Dirinya pun mengaku kaget melihat antusias peserta baik itu anak-anak, remaja, dewasa hingga lansia yang ikut salam lomba tersebut.

"Mereka senang, gembira, bugar dan sehat seperti motto Kormi Banjarmasin. Adapun untuk lansia, tentu kita terus memberikan semangat agar selalu hidup sehat," tuturnya.

Ia pun berharap, kedepannya kegiatan lomba senam aerobik dan cheerleadera tersebut terus berjalan dan dapat menambah minat para peserta untuk mengikuti.

"Tentunya harapannya pesertanya lebih banyak dan tentu lebih meriah. Kita ucapkan juga terima kasih kepada Siabudporapar terkait dukungan kegiatan kita ini," pungkasnya.

Dalam kegiatan tersebut pihaknya pun menyediakan Trophy hingga Uang Pembinaan Jutaan rupiah untuk para pemenang.

Penulis : rian akhmad
Kota bjm
Baca Juga

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama
Hallobanua

Follow Instagram Kami Juga Ya