Ikatan Mahasiswa dan Pemuda Muhammadiyah di Kalsel Gelar Aksi Solidaritas Palestina

hallobanua.com, BANJARMASIN - Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM) bersama Ikatan Pelajar dan Pemuda Muhamadiyah (IPM) menggelar seruan aksi bela Palestina di Perempatan Jl. Lambung Mangkurat Banjarmasin, Jumat (10/11/2023).

Terlihat ratusan masa berkumpul dan berorasi menyampaikan aspirasi dan dukungannya atas masyarakat Palestina yang sedang berkonflik dengan Israel.

Ketua Pengurus Wilayah Pemuda Muhammadiyah (PWPM) Kalsel, Abdan Syakura mengatakan, sesuai intruksi organisasi aksi ini dilakukan serentak.

"Hampir seluruh provinsi di Indonesia teman-teman angkatan muda Muhammadiyah juga melaksanakan aksi bela Palestina," ungkap Abdan kepada awak media, Jumat (10/11/2023).

Tak hanya itu, aksi bela Palestina ini ujarnya merupakan bentuk solidaritas terhadap kekerasan dan kejahatan terhadap kemanusiaan yang dilakukan zionis.

Dalam orasi, pihaknya juga mengajukan beberapa tuntutan untuk Pemerintah Indonesia, yakni peran Indonesia harus aktif menyuarakan gencatan di Palestina.

"Presiden beserta Menlu harus berkolaborasi dengan negara-negara muslim bagaimana agar Palestina merdeka dan tidak ada lagi kekerasan dan penindasan di Palestina," pintanya.

Kemudian, pihaknya juga meminta kedutaan Amerika yang ada di Indonesia untuk ditiadakan.

"Kita lihat buat apa mereka di Indonesia? Toh mereka juga melakukan kekerasan terhadap kemanusiaan di Palestina. Jadi kita tuntut untuk dubes itu diusir saja dari indoneisa," imbuhnya.

Tak hanya berorasi, pihaknya  juga membangun solidaritas untuk  mengumpulkan bantuan yang dilelola Lazis Muhammadiyah untuk dikirimkan ke Palestina.

"Yang penting ada niatan kita membantu rakyat di Palsetina," tutupnya.

Penulis : rian akhmad
Kota bjm
Baca Juga

Posting Komentar

0 Komentar

Hallobanua

Follow Instagram Kami Juga Ya