Naik Dua Kali Lipat, Angka DBD Banjarmasin Capai 17 Orang

hallobanua.com, BANJARMASIN - Penyebaran penyakit Demam Berdarah Dengue (DBD) patut diwaspadai. Pasalnya  dari data Dinas Kesehatan Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel), trend kasus DBD naik signifikan di berbagai daerah.

Bahkan, kasus DBD tertinggi selama bulan Januari 2024 dari kabupaten tetangga Banjarmasin, yakni Kabupaten Banjar dengan total kasus sebanyak 222 pasien.

Lantas, bagaimana dengan Kota Banjarmasin?

Kepala Dinkes Banjarmasin, Tabiun Huda membeberkan, saat ini di Kota Baiman mengalami kenaikan kasus 2 kali lipat. Yakni sebanyak 17 kasus yang awalnya 8 kasus.

"Kita masih di angka 17 orang. Terbanyak di Banjarmasin Utara," ungkapnya Minggu (04/02/2024).

Agar tidak terjadi peningkatan kasus dan menghindari Kejadian Luar Biasa (KLB), pihaknya pun langsung melakukan tindak pencegahan terlebih dahulu.

"Yakni melalui pemberantasan sarang nyamuk yang sudah kita lakukan yang sesuai surat edaran wali kota," tuturnya. 

Hal itu dilakukan guna memotong penyebaran penyakit yang berasal dari gigitan nyamuk aedes aegypti itu.

"Dengan 3 M plus, mengubur, menguras dan menutup kaleng. Dan memakan kelambu atau anti nyamuk supaya tidak tergigit nyamuk," pungkasnya.

Penulis : rian akhmad
Kota bjm
Baca Juga

Posting Komentar

0 Komentar

Hallobanua

Follow Instagram Kami Juga Ya