Kenakalan Remaja Saat Ramadan Jadi Perhatian Wali Kota Banjarmasin

hallobanua.com, BANJARMASIN - Maraknya kenakalan remaja mulau dari tawuran hingga balap liar turut menjadi perhatian Wali Kota Banjarmasin, Ibnu Sina.

Dikatakan Wali Kota Ibnu Sina, untuk mengantisipasi maraknya kenakalan remaja saat ini, pihaknya bersama  jajaran Polresta Banjarmasin pun berencana memaksimalkan patroli gabungan.

"Kami dengan pak Kapolres terkait dengan adanya rencana patroli, untuk mengantisipasi beberapa hari ini ada balap liar dan tawuran, dan kita akan maksimalkan untuk patroli gabungan," ujar Ibnu Sina, Senin, (18/03/2024).

"Mudah-mudah setelah ini kita maksimalkan dan tidak ada lagi," harapnya.

Upaya itu dilakukan untuk menciptakan rasa aman dan nyaman untuk warga Kota Seribu Sungai.

Penulis : rian akhmad
Kota bjm
Baca Juga

Posting Komentar

0 Komentar

Hallobanua

Follow Instagram Kami Juga Ya