Kadisbudporapar Banjarmasin Berpulang, Ini Sosok Puryani di Mata Wali Kota Ibnu Sina

hallobanua.com, BANJARMASIN - Kabar duka menyelimuti jajaran ASN di lingkungan Pemerintah Kota Banjarmasin. Seorang pejabatnya,  yakni Kepala Dinas Kebudayaan Pemuda Olahraga dan Pariwisata (Disbudporapar) Kota Banjarmasin, Puryani, tutup usia pada Kamis (13/6/2024) dini hari tadi.

Dari informasi dihimpun, almarhum sempat mendapat perawatan di RSUD Sultan Suriansyah, sebelum menghembuskan nafas terakhir.

Rasa belasungkawa yang mendalam pun turut diungkapkan Wali Kota Banjarmasin, Ibnu Sina, setelah mengetahui berpulangnya Kepala Disbudporapar Banjarmasin yang belum genap setahun menjabat itu.

"Kami ucapkan duka yang mendalam untuk beliau. Bahkan sampai akhir hayat beliau tetap aktif mengikuti rapat," ujar Ibnu saat ditemui di Balai Kota Banjarmasin, Kamis (13/06/2024).

Dimata Ibnu, Puryani merupakan sosok pekerja keras. Pria 56 tahun itu kata dia terus bekerja sembari melakukan terapi.

"Beberapa hari ini beliau konsen dalam bekerja, walaupun sedang menjalani kemoterapi. Tapi beliau terus memberikan spirit," kata Ibnu.

Dedikasi Puryani sambung Ibnu sangatlah tinggi, salah satunya untuk menyukseskan kegiatan besar Jaringan Kota Pusaka Indonesai (JKPI) yang rencana digelar pada September  2024 mendatang.

"Seluruh kabid-kabid, kemarin beliau bawa untuk menghadap dan menyatakan komitmen menyukseskan Kongres JKPI," tuturnya.

Di mata Wali Kota Ibnu Sina, Puryani seorang pejabat pekerja keras, humbel, mudah bergaul dan orang yang bijak.

Tak lupa, orang nomor satu di Kota Baiman itu juga mengucapkan belasungkawa sedalam-dalamnya kepada keluarga yang ditinggalkan.

Almarhum Puryani meninggal dunia di usia 56 tahun. Almarhum sendiri mengidap penyakit tiroid atau kelanjar getah bening cukup lama.

Jenazah almarhum disalatkan di Masjid Aljihad  bada salat zuhur. Kemudian disemayamkan  di Pematang Gambut, Kabupaten Banjar, Kamis (13/6/2024).

Penulis : rian akhmad
Kota bjm
Baca Juga

Posting Komentar

0 Komentar

Hallobanua

Follow Instagram Kami Juga Ya