hallobanua.com, BANJARMASIN - Real Estate Indonesia (REI) Kalimantan Selatan kembali menggelar REI Expo ke 18 tahun 2024 di Kota Banjarmasin, Kalimantan Selatan (Kalsel).
Dibuka langsung Gubernur Kalsel, H Sahbirin Noor, REI Expo 2024 berlangsung di Duta Mall Banjarmasinhingga beberapa hari kedepan.
REI Expo sendiri merupakan pameran perumahan terbesar dan terlengkap yang menghadirkan puluhan pengembang perumahan di Kalsel. Masyarakat pun akan disuguhkan ratusan lokasi perumahan di Kalsel.
"Pameran ini menjadi alternatif masyarakat Kalsel, untuk memenuhi perumahan," ujar Sahbirin.
Pameran ini diharapkan bisa menjadi wadah pertemuan strategis antara pengembang dan masyarakat Bumi Lambung Mangkurat yang ingin memiliki hunian.
"Masyarakat bebas memilih, karena ada harga-harga yang terjangkau untuk masyarakat kita," pungkasnya.
Dirinya pun berharap, pameran perumahan ini akan berdapak positif terhadap bisnis perumahan, dan pemenuhan perumahan layak huni di Kalsel.
Sementara itu, Ketua DPD REI Kalsel, H Ahyat Sarbini berharap, dengan adanya REI Expo 2024 ini, target KPR di Kalsel tercapai.
"Apalagi target KPR Kalsel di 2024 ini mencapai 10 ribu perumahan. Dan saat imi tercapai hampir 50 persen," pungkasnya.
Dikatakannya, tantangan untuk memenuhi hunian bagi generasi z, apalagi sesuai target yakni Indonesia Emas, pihaknya mengaku sudah menyiapkan beberapa hal.
"Kita dulu kan umur 35 keatas baru punya rumah. Nah saat ini Gen Z umur 19 sampai 25, bisa punya rumah. Jadi kedepan Indonesia Emas semua sudah punya rumah," tutupnya.
Penulis : Rian akhmad
kalsel