hallobanua.com, BANJARMASIN – Pasca mengumumkan hasil real quick qount atau hitung suara cepat, pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Selatan, H Muhidin-Hasnuryadi Sulaiman HB, H Muhidin mengaku tak ingin gegabah untuk menyatakan kemenangan dirinya bersama Hasnuryadi di ajang kontestasi Pilkada Kalimantan Selatan 2024.
Dalam keterangan persnya kepada sejumlah awak media, Rabu malam (27/11/2024) di kediamannya di Jl Lingkar Dalam Banjarmasin Selatan, H Muhidin mengungkapkan rasa syukur dan terimakasihnya kepada semua pihak yang telah ikut memberikan hasil yang maksimal bagi paslon Muhidin-Hasnur.
“Semoga proses hasil pilkada ini memberikan hasil terbaik bagi masyarakat Kalimantan Selatan,dan kami berterimakasih kepada masyarakat Kalsel yang telah memberikan dukungan suaranya kepada kami berdua,” tutur H Muhidin.
H Muhidin juga menyampaikan ucapan terimakasih kepada pihak penyelenggara KPU, Bawaslu Provinsi Kalimantan Selatan dan jajaran TNI/Polri yang telah bekerja dengan baik dan profesioal hingga dapat menyukseskan penyelenggaraan serentak Pemilihan gubernur, waikota dan bupati se Kalimantan Selatan.
“Penghargaan setinggi-tingginya juga saya sampaikan ke tim koalisi partai baik koalisi maupun partai pendukung, juga kepada tim pemenangan dan relawan, para pemuka agama, Muhidin-Hasnur yang sudah berjuang siang dan malam demi mencapai hasil maksimal ini,” tutur H Muhidin.
H Muhidin juga mengaku akan merangkul semua pihak dan bekerja bersama sesuai janjinya.
“Tolong saya ditegur atau diberi masukan untuk kita bersama-sama membangun Kalimantan Selatan tercinta ini. Saya ini bukan orang pintar dalam birokrasi namun saya akan bekerja untuk membangun banua ini lebih sejahtera, dan amanah ini akan saya jalankan dengan sebaik-baiknya,"
Sementara, Hasnuryadi juga turut mengungkapkan rasa syukurnya atas raihan suara, dan ini menurutnya merupakan bukti kerjasama keras semua tim di lapangan.
“Kita satu tujuan mewujudkan masyarakat banua Kalimantan Selatan yang sejahtera,” tukas Hasnuryadi.
Hingga malam tadi sekitar pukul 22.00 Wita, berdasarkan Berdasarkan hasil real qount dan data sanding pihaknya itu, paslon 01 Muhidin-Hasnur memperoleh suara sekitar 83,21 persen dari jumlah suara masuk sekitar 1.096.135, sedangkan paslon 02 sekitar 16,34 persen dari 221.211bsuara yang masuk.
"Tingkat akurasi data yang kami.miliki berdasarkan C hasil berstempel KPPS dan bertandatangan basah yang dilaporkan langsung oleh saksi kami di lapangan. Dan kami sangat meyakini bahwa tampilan data yang kami sampaikan sangat akurat," tegas Afrizal, yang sebelumnya turut menyampaikan keterangan persnya kepada awak media, Rabu malam (27/11/2024).
Dari hasil real quick qount Muhidin-Hasnur, hampir semua kota/kabupaten di Kalsel MH unggul telak, salah satunya di Kota Banjarmasin.
penulis maisuri
kalsel
0 Komentar