Wamendag RI Isi Kuliah Umum Tentang Kebijakan Perdagangan Indonesia di ULM Banjarmasin

hallobanua.com, BANJARMASIN - Wakil Menteri Perdagangan (Wamendag) RI, Dyah Roro Esti Widya Putri mengisi kegiatan Kuliah Umum bertemakan Kebijakan Perdagangan Indonesia di General Building Student Activity Center, Universitas Lambung Mangkurat (ULM) Banjarmasin, pada Senin (18/11/2024).

Dalam kuliah umum, Dyah mengatakan banyak hal yang dibahas terkait arahan kebijakan perdagangan Indonesia termasuk soal perlindungan konsumen. 
Materi yang disampaikan tak lepas dari program prioritas dari Kemendag RI di masa kepemimpinan Presiden Prabowo Subianto.

"Bagaimana kita bisa mengamankan pasar dalam negeri dan memperluas pasar internasional atau luar negeri," ujarnya usai mengisi kuliah umum.

Dilanjutkannya, demi mendorong itu, tentunya harus mengoptimalkan para Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) agar produknya bisa menyasar market pasar internasional.

"Ada beberapa perjanjian perdagangan internasional yang harapannya bisa membuka kesempatan kita," katanya.

Dirinya pun mengaku bersyukur bisa berkesempatan datang ke Kota Banjarmasin terutama saat mengisi kuliah umum di ULM untuk berbagi pengetahuan mengenai kebijakan perdagangan Indonesia pada mahasiswa.

Dalam kegiatan juga turut dilakukan Penandatanganan MoU antara Kementerian Perdagangan RI dengan Universitas Lambung Mangkurat.
Rektor ULM Banjarmasin, Prof Ahmad Alim Bachri pun berharap, penandatangan MoU itu memberi kebaikan pada kedua belah pihak.

"Terima kasih sudah berkenan menjalin kerja sama ini, Insya Allah menjadi berkah," pungkas Prof. Akhmad.

Penulis : rian akhmad
Kota bjm
Baca Juga

Posting Komentar

0 Komentar

Hallobanua

Follow Instagram Kami Juga Ya