Pedagang Pasar Lama Mulai Bandel, Langgar Batas Berjualan

hallobanua.com, BANJARMASIN - Setelah dilakukan penertiban dan penataan di Pasar di Jalan Pasar Lama Laut, Kelurahan Pasar Lama, Kecamatan Banjarmasin Tengah, kini para pedagang mulai tak tertib lagi.

Pasalnya, masih ada para pedagang kembali melewati batas jalan yang sudah diberi penanda sebelumnya untuk berjualan.

Kondisi tersebut kembali mempersempit arus lalu lintas jalan yang ada dan membuat kawasan itu semrawut.

Hal itu membuat Satpol Kota Banjarmasin bakal mengintensifkan pengawasan dan penertiban di lapangan.

"Secara umum sudah diketahui batasan dan tempat mana yang dibolehkan dan tidak boleh hingga kita harap mereka memahami itu," ucap Kepala Satpol PP Banjarmasin, Ahmad Muzaiyin, Senin (10/02/2025).

Dikatakannya, tak menutup kemungkinan apabila masih banyak melanggar akan dilakukan penertiban non yustisial.

Menurut Muzaiyin pedagang di Pasar Lama itu sudah seperti Pedagang Kaki Lima (PKL) yang berjualan di badan jalan.

"Jadi bisa dijatuhkan sanksi kepada pedagang bandel. Namun saat ini kami masih berupaya melakukan penertiban secara persuasif dan humanis," pungkasnya.

Penulis : rian akhmad
Kota bjm
Baca Juga

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama
Hallobanua

Follow Instagram Kami Juga Ya