Kunjungi Pasar Pandu, Menteri LH Ingin Pengelolaan Sampah di Pasar Tersendiri


hallobanua.com, BANJARMASIN - Setelah meninjau TPA Basirih, Menteri Lingkungan Hidup (LH), Dr. Hanif Faisol Nurofiq, bersama Wali Kota  Muhammad Yamin HR dan Wakil Walikota Banjarmasin, Ananda melanjutkan kunjungan ke Pasar Pandu, di Kecamatan Banjarmasin Timur, Sabtu (15/03/2025).

Di pasar ini, mereka melihat langsung kondisi pengelolaan sampah di lingkungan pasar. Mereka juga berdialog dengan para pedagang untuk mengetahui kendala-kendala yang dihadapi dalam pengelolaan sampah.

"Pasar tradisional seperti Pasar Pandu memiliki potensi besar untuk menghasilkan sampah. Oleh karena itu, kita perlu meningkatkan kesadaran para pedagang dan pengunjung pasar untuk menjaga kebersihan dan mengelola sampah dengan baik," kata Hanif.

Meski begitu, dirinya meminta untuk jajaran DLH Kota Banjarmasin untuk terus melakukan pemantauan masalah sampah di pasar-pasar.

"Disini kita lihat sudah bersih, namun bagaimana kesehariannya tentunya terus dilakukan pemantauan," tuturnya.

Dalam kunjungan kerja ini, Menteri LH RI juga berdiskusi dengan Pemerintah Kota Banjarmasin terkait upaya-upaya yang telah dilakukan dalam pengelolaan sampah. 

"Jadi nanti seluruh pasar kita upayakan pembinaan agar seluruh pasar bisa mengelola sampahnya seperti ini," pungkas Hanif.

Penulis : rian akhmad
Kota bjm
Baca Juga

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama
Hallobanua

Follow Instagram Kami Juga Ya