hallobanua.com, BANJARMASIN - Wali Kota Banjarmasin, Muhammad Yamin HR, didampingi Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Banjarmasin, meninjau langsung ke Tempat Pemrosesan Akhir (TPA) Basirih pada Kamis (02/01/2025).
Kegiatan itu untuk memantau progres rehabilitasi lahan dan kesiapan sarana prasarana pengelolaan sampah di lokasi tersebut.
Dalam tinjauan tersebut, Wali Kota fokus mengecek saluran air lindi serta penataan zona sampah.
"Melihat situasi dan kondisi TPA Basirih yang masih sampai tahap ini, kami terus melakukan perbaikan. Sesuai dengan sanksi yang diberikan, kita masih dalam tahap rehabilitasi dan terus melakukan pembenahan," ujar Yamin di sela peninjauan.
Namun, menurutnya saat ini di TPA Basirih sendiri sudah mulai melaksanakan aturan dasar undang-undang untuk menggunakan sistem sanitary landfill.
"Jadi, kita tidak lagi melaksanakan sistem pendamping (open dumping), walaupun sampai saat ini kita masih belum melakukan pembuangan sampah ke sini dan masih membuang ke TPA Banjarbakula," tuturnya.
Pemko Banjarmasin kata Yamin berkomitmen untuk memenuhi seluruh parameter yang ditetapkan pemerintah pusat agar TPA Basirih dapat kembali beroperasi secara penuh dengan standar lingkungan yang lebih tinggi.
"Penanganan sampah ini tidak bisa dilakukan pemerintah sendiri, harus bersama seluruh masyarakat dengan melakukan pengurangan dan pemilahan sampah plastik dari sumbernya. Kami juga memantau kondisi saluran air lindi yang Alhamdulillah hasilnya sudah di bawah baku mutu. Dari sekian sanksi, sudah hampir semua dilaksanakan, tinggal satu terkait pemisahan air lindi dengan air hujan yang sedang kami kerjakan," jelasnya.
Hingga saat ini, sampah warga Banjarmasin masih dialihkan ke TPA regional Banjarbakula.
Namun, dengan progres perbaikan yang signifikan, Muhammad Yamin HR optimis TPA Basirih akan segera beralih dari sistem open dumping menjadi sistem sanitary landfill yang lebih ramah lingkungan.
"Kami berharap pemerintah pusat memberikan peluang bagi Banjarmasin untuk mengelola kembali TPA Basirih. Mengingat lahan Banjarmasin yang sempit dan padat penduduk, TPA Basirih adalah tempat paling strategis. Kami berkomitmen, jika diberi kesempatan lagi, pembuangan sampah yang masuk ke sini adalah sampah yang sudah terpilah dan terkelola," tuturnya.
Penulis : rian akhmad
Kota Bjm
Tags
Pemko Banjarmasin
