Wow! Lelang Kue Cincin di BVF Tembus Rp 5 Juta

 
hallobanua.com, BANJARMASIN - Pelaksanaan Banjarmasin Village Festival (BVF) 2022 resmi berkhir hari Minggu, (26/06/22) ini. 

Diketahui pada Sabtu (25/06/22) tadi, sebanyak 5 kelompok pelaku usaha binaan Disbudporapar Banjarmasin, menggoreng sebanyak 1000 kue cincin. 

Alhasil, pada hari terakhir pelaksanaan BVF yang digelar dikawasan Kubah Basirih, Kecamatan Banjarmasin Barat itu pun, panitia melelang ribuan kue cincin itu. 

"Tadi memang ada beberapa atraksi ditampilkan, dan salah satunya yakni kita lelang kue cincin itu tadi," ungkap Wali Kota Banjarmasin, Ibnu Sina. 

"Alhamdulillah kue cincinnya mengandung emas sepertinya dan laku seharga Rp5 juta," sambungnya lagi. 

Sementara itu, Kadisbudporapar Banjarmasin, Iwan Fitriadi menuturkan jika hasil dari lelang kue cincin itu akan diberikan kepada kelompok pengrajin kue cincin. 

"Karena kue cincin itu kan kerjasama dengan 5 kelompok pengrajin kue cincin. Jadi nanti kita serahkan kemereka apakah jadi tambahan modal atau seperti apa, itu terserah mereka," ujarnya. 

Terakhir, kedepanya kata Iwan kue cincin itu menjadi kue ciri khas dikawasan Kubah Basirih. 

"Ini salah satu menjadi kuliner unggulan di Kubah Basirih, yakni wadai cincin," tuntasnya. 

Penulis : rian akhmad/ may
Kota bjm
Baca Juga

Posting Komentar

0 Komentar

Hallobanua

Follow Instagram Kami Juga Ya