Samosir, Pengusaha Ekspedisi dan Anggota Dewan Ini Salurkan Bantuan Korban Kebakaran di Jl. Parman

hallobanua.com, BANJARMASIN – Musibah kebakaran di  Gang Mahfudz RT 1 RW1 Jl S Parman, Kelurahan Belitung Selatan, Banjarmasin Barat, mendapat perhatian dari anggota dewan Saut Nathan Samosir. Pengusaha ekspedisi juga Ketua Komisi IV DPRD Kota Banjarmasin ini, menyerahkan bantuan kepada korban yang tempat tinggal mereka hangus dilahap si jago merah.

Pemberian bantuan tidak kali ini saja dilakukan oleh Saut Nathan Samosir, sebelumnya anggota dewan cukup vokal ini juga kerap memberikan perhatian khusus kepada masyarakat yang tertimpa musibah kebakaran.
“Mudahan dengan silaturahmi kita ini dapat memberikan semangat kepada mereka yang menjadi korban kebakaran, dan beban mereka  minimal sedikit terbantu dan pikiran mereka tidak terfokus kepada musibah kebakaran ini. Dan, ini ada sedikit rezeki mudah-mudahan bermanfaat, ” tutur Saut Nathan Samosir, di sela penyerahan bantuan di Gang Mahfudz, Banjarmasin, Jumat (29/07/2022).

Dikatakan Ketua Fraksi PDIP ini, kedatangan dirinya ikhlas untuk bersilaturahmi dan membantu untuk sedikit meringankan beban dari warga yang tempat tinggal mereka hangus terbakar.

“Nilainya tidak seberapa, tetapi mudah-mudahan kedatangan kami ini dapat sedikit membantu mereka,” timpal Samosir-sapaan akrab pria yang dekat dengan awak media ini.

Didampingi pihak kelurahan setempat dan Ketua RT serta sejumlah tim satgas dari  kelurahan setempat,  Samosir juga turut didampingi sang isteri, secara simbolis menyerahkan bantuan berupa uang tunai dan diterima langsung oleh korban kebakaran.

“Alhamdulillah, kami sangat berterimakasih sekali,mudah-mudahan dengan beliau selalu peduli dengan rakyat yang kecil ini, mendapat balasan setimpal dari Tuhan, dan kami berdoa  semoga beliau sukses di karirnya, Makmur dan sehat. Dan, kami pun yang menjadi korban kebakaran ini beban kami  sedikit berkurang,” ujar H Ngadimin, korban kebakaran, Jumat (29/07/2022).

Ditambahkannya, Ia Bersama warga lainnya juga menyampaikan ucapan terimakasih kepada pihak kelurahan yang telah menurunkan satgas kebersihan untuk membantu membersihkan sisa-sisa puing kebakaran yang terjadi pada Minggu tadi.

Seperti diberitakan sebelumnya, kebakaran di Jl S Parman Gg Mahfudz RT 1 RW 1 Kelurahan Belitung Selatan Kecamatan Banjarmasin Barat, terjadi pada Minggu malam tadi (24/07/2022). 
Satu buah rumah dan 6 pintu bedakan ludes dilahap si jago merah. Kebakaran diduga akibat lupa mematikan kompor itu juga ikut menghanguskan bagian dapur rumah dinas Kakanwil Kemenkumham Kalsel.

Tim Liputan/ may
Kota bjm
Baca Juga

Posting Komentar

0 Komentar

Hallobanua

Follow Instagram Kami Juga Ya