Ini Para Pemenang Lomba Fashion Karnaval dan Pawai Budaya di Festival Wisata Pasar Terapung


hallobanua.com, BANJARMASIN - Hujan cukup deras yang mengguyur Kota Banjarmasin sejak siang hari, Sabtu (13/08/2022), tak menyurutkan niat warga kota Seribu Sungai dan sekitarnya untuk menyaksikan kemeriahan Festival Wisata Budaya Pasar Terapung 2022. 

Wajar saja, di hari kedua pelaksanaan even wisata andalan Kalimantan Selatan (Kalsel) tersebut, disuguhkan rangkaian acara yang ditunggu-tunggu pengunjung, yakni pagelaran Fashion Karnaval dan Pawai Budaya. 

Selain itu, pengunjung juga tidak mau ketinggalan menyaksikan momen lomba masak Bom yang diikuti seluruh SKPD lingkup Pemprov Kalsel, dan juga dari kalangan pelajar. 

“Alhamdulillah, walah pun diguyur hujan, masyarakat masih sangat antusias menyaksikan Fashion Karnaval dan Pawai Budaya. Kami sangat bersukur,” ujar Kepala Dinas Pariwisata Kalsel, M. Syarifuddin. 

Hal ini menurut Syarifuddin, menunjukan bahwa kerinduan masyarakat akan pertujukan atraksi budaya sangat tinggi, setelah sekian lama vakum akibat pandemi CoVID-19.
 
“Setelah cukup lama, akhirnya masyarakat bisa lagi menyaksikan pertujukan budaya,” beber Syarifuddin. 

Ia berharap, fenomena ini menjadi awal kebangkitan pariwisata Kalsel. 

“Kami yakin pariwisata kita segera bangkit,” pungkasnya. 

Berikut daftar pemenang lomba hari kedua pelaksanaan Fashion Karnaval dan Pawai Budaya. 

Fashion Karnaval Kategori Pelajar
1. SMA negeri 1 Kotabaru
2. SMA Neger 10 Banjarmasin
3. SMK Negeri 4 Banjarmasin 

Fashion Karnaval Kategori Umum
1. Beny Huda dari Kabupaten Tanah Bumbu 
2. Fauzi dari Kabupaten Kotabaru
3. Muslim Sugianto dari Kota Banjarmasin 

Pawai Budaya
1. Kabupaten Balangan
2. Kabupaten Hulu Sungai Tengah
3. Kabupaten Tanah Bumbu 

Lomba Masak Bom Antar SKPD
1. Dinas Pariwisata Kalimantan Selatan
2. Dinas Kesehatan Kalimantan Selatan
3. RSUD Ulin Banjarmasin 

Lomba Masak Pelajar
1. MAN 2 Banjarmasin
2. MAN 2 Banjarmasin
3. SMKN 4 Banjarmasin 

Tim Liputan/ may
Kalsel
Baca Juga

Posting Komentar

0 Komentar

Hallobanua

Follow Instagram Kami Juga Ya